Keren, Gideon Badminton Hall Segera Dibuka

VIVA Bulutangkis: Gideon Badminton Hall.
Sumber :
  • Instagram: Marcus Fernaldi Gideon

VIVA – Pandemi Virus Corona atau COVID-19 juga berdampak pada bulutangkis dunia. Sederet turnamen dibatalkan mengingat virus ini menyebar ke berbagai negara.

Selama masa pandemi, para pebulutangkis harus menjalani isolasi mandiri. Ada juga dari mereka yang menggelar latihan sendiri.

Terakhir digelar adalah BWF World Tour Super 1000 All England Open 2020 pada Maret lalu. Sederet pebulutangkis top dunia menunjukkan performa mereka di sana.

Baca juga: Kerap di Hutan Usai Pensiun, Ungkapan Owi Bikin Meleleh

Kabar terbaru datang dari pemain ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon. Ia menyampaikan kabar bahagia bahwa dalam beberapa waktu ke depan akan dibuka Gideon Badminton Hall.

"Segera dibuka," tulis Marcus dikutip VIVA Bulutangkis, Jumat 24 Juli 2020.

Sementara itu, meski bertengger di rangking satu dunia, ia bersama Kevin Sanjaya Sukamuljo belum berhasil memenangkan enam pertemuan terakhir atas Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe dari Jepang. Dua pertemuan pertama berhasil dimenangkan Kevin/Marcus.

WHO Nyatakan COVID-19 Bukan Lagi Darurat Kesehatan Global

Marcus mengatakan, sampai sejauh ini ia penasaran kenapa belum bisa mereka menangkan. Meski demikian, ia menganggap itu sebagai tantangan.

"Rasa penasaran pasti ada, cuma ya sudah lah, main itu kalau enggak menang ya kalah. Pasangan lain yang tanding sama kami kan juga ada yang kalah berturut-turut. Dalam bulutangkis memang biasanya ada yang seperti ini, namanya ganjalan, biar jadi seru dan menantang," kata Marcus dilansir dari situs resmi PBSI.

Ilmuwan China Ungkap Kemungkinan COVID-19 Berasal dari Manusia

"Pasti menang lah akhirnya, ha ha ha, pede banget ya? Tapi memang harus pede jadi pemain," canda Marcus.

Baca juga: Duh, Pesona Bidadari Bulutangkis Jepang Peras Keringat Bikin Meleleh

Resmi! AS Putuskan Cabut Darurat COVID-19
Presiden Jokowi dicek kesehatan sebelum divaksinasi booster COVID-19 tahap dua

Bertarung Pulihkan Pandemi, Jalan Terjal Pemerintah Indonesia Bangkit dari Belenggu COVID-19

Lantas bagaimana jejak perjalanan mewabahnya virus mematikan Sars-CoV-2 tersebut, hingga langsung memunculkan situasi pandemi yang mencekam di Tanah Air?

img_title
VIVA.co.id
2 Oktober 2024