Luar Biasa, Kevin/Marcus Cetak Rekor Final Tercepat Japan Open 2019

Kevin/Marcus vs Ahsan/Hendra di final Japan Open 2019.
Sumber :

VIVA – Tak cuma mencetak sejarah menjadi manusia kedua yang bisa menjuarai Japan Open selama 3 tahun beruntun. Tapi, Kevin Sanjaya/Sukamuljo juga menciptakan rekor pertarungan final tercepat di turnamen BWF Super 750 Japan Open 2019 ini.

Format Baru Bertabur Bintang, Ajang BDMNTN-XL Sajikan Duel Paten dan Menghibur

Berdasarkan catatan BWF, The Minions hanya membutuhkan waktu selama 36 menit saja untuk mengalahkan juara All England Open 2019, Mohammad Ahsan/Hendra Setian di partai final yang digelar lapangan 1 Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Minggu Wage, 28 Juli 2019.

Waktu ini tercatat menjadi yang paling cepat dari 4 laga final lainnya. Diketahui, juara Indonesia Open 2019 ini mengalahkan senior mereka itu dengan poin yang benar-benar ketat dengan angka 21-18 dan 23-21.

Duh, Ahsan/Hendra dan Gregoria Langsung Tersingkir dari China Open 2024

Bahkan, laga final kali ini lebih cepat dari pada final Japan Open 2018. Di final tahun lalu itu, Kevin/Marcus tercatat menghabiskan waktu selama 38 menit untuk menumbangkan juara dunia 2018, Li Junhui/Liu Yuchen dengan poin lengkap 21-11 dan 21-13.

Sementara itu, 4 partai final lainnya rata-rata menghabiskan waktu lebih dari 40 dan kurang dari 50 menit.

Pemenang Aqua Cup Wakili Indonesia di Turnamen Badminton Asia Tenggara

Kevin/Marcus vs Ahsan/Hendra di final Japan Open 2019.

Laga final tercepat lainnya terjadi di pertarungan memperebutkan gelar juara ganda campuran. Wang Yilhu/Huang Dongping hanya membutuhkan waktu selama 42 menit untuk mengalahkan wakil Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dengan angka  21-17 dan 21-16.

Selanjutnya, pertarungan antara juara dunia ganda putri 2018, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara dengan Kim So Yeong/Kong He Yong menjadi laga final tercepat ketiga. Duo Korea Selatan itu membutuhkan waktu selama 43 menit saja untuk mengalahkan Mayu/Wakan dengan poin kemar 21-12 dan 21-12.

Sedangkan Kento Momota membutuhkan waktu selama 44 menit untuk menghancurkan mimpi Jonatan Christie merebut tahta juara Japan Open. Di final itu Kento mengalahkan Jojo dengan angka 21-16 dan 21-13.

Dan duel derby senegara antara Akane Yamaguchi dengan Nozomi Okuhara menjadi pertarungan final terlama di Japan Open 2019 ini, Akane menghabiskan waktu selama 46 menit untuk mengalahkan Nozomi dengan poin 21-13 dan 21-15.

Rekor final tercepat juga didapatkan Kevin/Marcus ketika menjuarai turnamen bulutangkis termahal dunia, Indonesia Open 2019, di final BWF Super 1000 itu mereka menghabiskan waktu selama 28 menit untuk mengalahkan Ahsan/Hendra.

Baca: Dahsyat, Kevin/Marcus Juarai Japan Open 3 Tahun Beruntun

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya