Derby Paling Tragis di Japan Open, Ratu Olimpiade Dihajar Juara Dunia

Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara
Sumber :
  • BWF

VIVA – Sektor ganda putri Japan Open 2019 benar-benar penuh kejutan. Setelah juara bertahan, ranking 1 dunia Yuki Fukushima/Sayaka Hirota tumbang, kali ini giliran juara Olimpiade Rio 2016, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi yang terjungkal.

Pemenang Aqua Cup Wakili Indonesia di Turnamen Badminton Asia Tenggara

Yang paling tragisnya, Misaki/Ayaka dikalahkan teman mereka sendiri, yaitu sang pemegang tahta juara dunia 2019, Mayu Matsutomo/Wakana Nagahara.

Misaki/Ayaka dikalahkan Mayu/Wakana di semifinal BWF World Tour Super 1000. Dalam perang saudara yang dilangsungkan di lapangan 1 Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Japang, Sabtu Pon, 27 Juli 2019, digilas dalam 50 menit.

Manfaat Ajak Anak Main Bulutangkis, Selain Sehat Ajarkan Si Kecil Kreatif Hingga Percaya Diri

Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi

Pertarungan pemegang ranking 2 dan 3 dunia itu berlangsung sengit sejak gim pertama. Sayangnya, Mayu/Wakana lebih siap menghadapi pertandingan ini, mereka menang dalam dua gim langsung dengan poin 21-16 dan 21-19.

Smash Tournament 2024 Sukses Digelar, Pemenang Dikirim ke Turnamen di Malaysia

Kekalahan Misaki/Ayaka dari Mayu/Wakana tentu sangat menyakitkan. Sebab, Misaki/Ayaka merupakan pahlawan penyelamat Jepang dari catatan buruk Japan Open. Misaki/Ayaka menjuarai turnamen ini setelah selama 33 tahun tak mampu menjuarai ganda putri Japan Open.

Sebelum Misaki/Ayaka juara, Jepang terakhir kali merebut tahta juara ganda putri Japan Open di tahun 1981 melalui Yoshiko Yonekura/Atsuko Tokuda

Yuki Fukushima/Sayaka Hirota saat juarai Indonesia Open 2018.

Tak cuma sekali, Misaki/Ayaka bahkan mampu menjuarai Japan Open 2 kali dalam 4 tahun. Misaki/Ayaka menjuarai Japan Open 2014 dan 2017.

Perlu diketahui, dalam dua tahun terakhir gelar juara ganda putri Japan Open dipegang tuan rumah. Gelar juara Japan Open 2018 didapatkan Yuki/Sayaka.

Yuki/Sayaka sendiri terpaksa melepaskan gelar juara itu di Japan Open 2019, karena mereka dikalahkan pemain Chin, Li Wen Mei/Zheng Yu di perempatfinal.

Sementara itu, atas kemenangan ini, Mayu/Wakana melaju ke final untuk berhadapan dengan duo Korea Selatan, Kim So Yeong/Kong Hee Yong. Duo berjuluk pembantai 3 ratu bulutangkis dunia itu lolos ke final usai kalahkan Li Wen Mei/Zheng yu.

Baca: Ratu Bulutangkis Cedera Parah, Jepang Rebut Tahta Juara Japan Open

Laga bulutangkis BDMNTN- XL di Istora Senayan, Jakarta

Format Baru Bertabur Bintang, Ajang BDMNTN-XL Sajikan Duel Paten dan Menghibur

Sederet maestro beken seperti Hendra Setiawan, Greysia Polii, Ashwini Ponnnappa dan bintang ganda putra Korsel Lee Yong-dae siap ambil bagian dalam duel seru bergengsi.

img_title
VIVA.co.id
1 November 2024