Tragis, 3 Raksasa Bulutangkis China Terkapar di Senayan
VIVA – Kamis Wage, 18 Juli 2019, menjadi hari yang paling tragis dan tak menguntungkan bagi tim bulutangkis China.
Bagaimana, secara tak terduga 3 raja bulutangkis tunggal putra yang diboyong ke Indonesia Open 2019, bertumbangan.
Kisah yang paling dramatis dialami raja raksasa bulutangkis dunia, Lin Dan. Juara dunia 5 kali itu tersingkir dari turnamen termahal dunia ini setelah dikalahkan unggulan Chou Tien Chen.
Lin Dan dihajar pemain muda Taiwan itu dalam pertandingan rubbergame dengan poin 24-22, 17-21Â dan 21-13.
Setelah Lin Dan, giliran pemegang ranking 4 dunia, Chen Long yang harus angkat kaki dari turnamen berhadiah 1.250.000 dolar Amerika Serikat ini.
Juara dunia 2 kali itu secara mengejutkan ditumbangkan pemain muda Malaysia yang cuma bercokol di ranking 16 dunia, Lee Zii Jia.
Yang paling menyedihkan, pemegang medali emas tunggal putra Olimpiade Rio 2016 itu dikalahkan juga melalui rubbergame dengan pertarungan yang benar-benar dramatis, Chen kalah tipis dengan poin 21-16, 19-21 dan 22-20.
Dan yang tak kalah mengegerkan, secara tak terduga ranking 2 dunia, Shi Yuqi juga gagal lolos ke perempatfinal Indonesia Open. Karena mengalami cedera horor saat menghadapi peraih medali emas European Games 2019, Anders Antonsen.
Shi mengalami cedera saat laga baru berlangsung selama 12 menit, saat itu Shi masih tertinggal angka dari Anders pada kedudukan 7-6.
Baca: 9 Pebulutangkis RI Bakal Bikin Istora Bergemuruh Hebat Siang Ini