Catatan Menyedihkan Raja Bulutangkis Dunia di Turnamen Termahal RI
- IG Viktor Axelsen.
VIVA – Ada sebuah fakta yang menarik yang terjadi di turnamen bulutangkis termahal dunia, Indonesia Open. Yaitu tentang raja bulutangkis dunia yang belum juga mampu merebut tahta juara di turnamen ini.
Siapa sang raja bulutangkis yang belum beruntung itu? Dia adalah juara dunia 2017, Viktor Axelsen.
Berdasarkan data Federasi Bulutangkis Dunia atau BWF, Rabu Wage, 3 Juli 2019, tercatat hingga saat pemain asal Denmark itu sudah 7 turun tanding di turnamen yang saat ini berhadiah total 1.250.000 dolar Amerika Serikat itu.
Tercatat Viktor sudah mulai turun tanding di Indonesia Open 2012 saat itu masih bernama turnamen Super Series Premier belum BWF World Tour.
Di tahun 2012, Viktor benar-benar belum menjelma jadi raja bulutangkis. Dengan mudahnya dia disingkirkan pemain India, Ajay Jayaram di babak 32 besar.
Nasib yang sama dia alami di Indonesia Super Series Premier 2013, Viktor juga kalah di babak 32 besar, kali ini di tangan pemain Thailand, Boonsak Ponsana.
Pada Indonesia Super Series Premier 2014, karier Viktor sedikit menanjak, terbukti dia masih bisa melaju ke babak 16 meski akhirnya dikalahkan tunggal putra China, Chen Yueken.
Pada tahun 2015, Viktor kembali mencoba peruntungan di Indonesia Super Serier Premier, hasilnya ternyata tak jauh berbeda, dia juga dihajar di babak 32 besar, kali ini dikalahkan pemain Hong Kong, Hu Yun.
Bahkan, di Indonesia Super Serier Premier 2016 dan 2017, Viktor dilumat senior-senior dia sendiri. Dan sangat menyedihkannya, Viktor dikalahkan di babak 32 besar. Di 2016 Viktor dikalahkan H K Vittinghus dan selanjutnya dikalahkan Emil Holst.
Barulah di Indonesia Open 2018, Viktor mulai memperlihatkan taringnya. Buktinya Viktor berhasil lolos ke final dan berhadapan dengan juara dunia 2018, Kento Momota. Di final Viktor ternyata ditumbangkan dengan mudah dalam dua gim dengan angka 21-14 dan 21-9.
Pada Indonesia Open 2019 ini, Viktor dipastikan turun tanding. Meskipun sempat dikabarkan sakit. Tapi informasi terbaru menyebutkan Viktor sudah turun latihan dan mempersiapkan diri menuju ke Istora.
Dari hasil undian Indonesia Open 2019, Viktor akan melakoni laga perdana melawan pemain India, Sai Praneeth.
Baca: Ternyata Ini Raja Ganda Putra Indonesia Open Sesungguhnya