Mantap, Christopher Rungkat Lolos Drawing Wimbledon 2019

Petenis putra Indonesia, Christopher Rungkat
Sumber :
  • VIVAnews/Fernando Randy

VIVA – Petenis andalan Indonesia, Christopher Rungkat, memastikan diri lolos dalam drawing utama ajang Grand Slam Wimbledon 2019. Christo yang ambil bagian di sektor ganda putra, akan kembali berpasangan dengan tandem setianya asal Taiwan, Hsieh Cheng Peng.

Juara Wimbledon 2 Kali Petra Kvitova Umumkan Kehamilan Anak Pertama

Kepastian lolosnya Christo dan Cheng Peng menembus drawing utama sektor ganda putra Wimbledon 2019 setelah dirilisnya daftar peringkat ATP Tour per 17 Juni 2019 hari ini.

Dalam rilis terbaru tersebut, Christo tercatat berada di posisi ranking ganda 68 dunia dan Cheng Peng di urutan 62, seperti dilansir situs Tenis Indonesia.

Prediksi Piala Liga Inggris: Chelsea vs Wimbledon

Hal ini pun menjadi sangat istimewa bagi Christo, karena peringkat 68 ini merupakan posisi terbaik ranking ganda ATP sepanjang karier profesional peraih medali emas Asian Games 2018 itu.

Sebelumnya, Christo dan Cheng Peng juga sempat menjajal arena Grand Slam French Open 2019 pada awal Juni lalu dan harus puas dengan pencapaian terhenti di babak kedua usai takluk dari duet tuan rumah memilik jatah Wild Card, Gregoire Barrere/Quentin Halys dengan 6-7 (6-8), 6-3 dan 3-6.

Novak Djokovic Kalahkan Carlos Alcaras dan Raih Gelar Cincinnati Open 2023

Ada pun hasil lengkap drawing Grand Slam Wimbledon 2019 baru akan dirilis pada Jumat 21 Juni mendatang. Wimbledon 2019 dijadwalkan akan berlangsung pada 1-14 Juli mendatang.

Christopher Rungkat/Nathan Barki Terhenti di Semifinal  ITF M15 Bali

Christopher Rungkat/Nathan Barki Terhenti di Semifinal ITF M15 Bali

Perjuangan Christhoper Rungkat/Nathan Anthony Barki untuk meraih gelar juara ganda putra M15 ITF World tenis tour Bali seri pertama, akhirnya harus pupus

img_title
VIVA.co.id
30 Agustus 2024