Mengejutkan, Juara Bertahan Malaysia Open Dihajar Ranking 42 Dunia

Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi
Sumber :
  • BWF

VIVA – Sebuah kejutan terjadi di babak 16 besar Malaysia Masters 2019, juara bertahan ganda putri turnamen BWF Super 750 itu, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi dikalahkan wakil Korea Selatan, Baek ha Na/Kim Hye Rin.

Pemenang Aqua Cup Wakili Indonesia di Turnamen Badminton Asia Tenggara

Dalam pertandingan yang digelar di lapangan 3 Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis, 4 April 2019, Misaki/Ayaka secara tak diduga kalah dengan mudah hanya dalam 2 gim saja.

Di pertandingan itu, Baek/Kim mengalahkan pemegang ranking 2 dunia itu dengan angka yang benar-benar tipis, 21-18 dan 22-20.

Manfaat Ajak Anak Main Bulutangkis, Selain Sehat Ajarkan Si Kecil Kreatif Hingga Percaya Diri

Kekalahan ini, ini tak terprediksikan sebelumnya. Sebab, dalam pertemuan terakhir, ranking 42 dunia itu dengan mudah dikalahkan Misaki/Ayaka.

Dengan kekalahan ini, maka Misaki/Ayaka gagal mempertahankan gelar juara Malaysia Open yang mereka raih tahun 2018.

Smash Tournament 2024 Sukses Digelar, Pemenang Dikirim ke Turnamen di Malaysia

Sementara itu, kemenangan ini mengantar Baek/Kim melaju ke perempatfinal untuk berhadapan dengan pemenang laga antara Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dengan Dong Wenjing/Feng Xueying.

Baca: Pebulutangkis RI Babak Belur Dilumat Ranking 2 Dunia di Malaysia Open

Laga bulutangkis BDMNTN- XL di Istora Senayan, Jakarta

Format Baru Bertabur Bintang, Ajang BDMNTN-XL Sajikan Duel Paten dan Menghibur

Sederet maestro beken seperti Hendra Setiawan, Greysia Polii, Ashwini Ponnnappa dan bintang ganda putra Korsel Lee Yong-dae siap ambil bagian dalam duel seru bergengsi.

img_title
VIVA.co.id
1 November 2024