Bahaya, Jonatan Christie Vs Raja Bulutangkis Dunia di Malaysia Open
- Twitter @YonexAllEngland
VIVA – Nasib tunggal putra Indonesia di Malaysia Open 2019 kini cuma berada di pundak Jonatan Christie. Sebab, dari 4 pemain yang dikerahkan, cuma Jojo yang masih tersisa di turnamen BWF Super 750 ini.
Anthony Sinisuka Ginting, Tommy Sugiarto dan Ihsan Maulana Mustofa sudah angkat kaki duluan setelah mengalami kekalahan di babak 32 besar.
Dalam kondisi ini, jalan Jojo menuju tangga juara Malaysia Open 2019 sangat-sangat tak mudah. Apalagi diketahui penampilan dan prestasinya sedang sangat buruk usai merebut medali emas di Asian Game 2018 di Jakarta.
Dan yang paling berbahayanya lagi, di babak 16 besar hari ini, Kamis 4 April 2019, Jojo harus berhadapan dengan raja bulutangkis dunia asal Jepang, Kento Momota.
Yang sudah diketahui bersama, Kento Momota merupakan juara dunia. Tak cuma itu, penampilannya juga sedang sangat baik. Jangankan cuma Jojo, sekelas juara dunia 2017, Viktor Axelsen saja dihajarnya di final All England Open 2019.
Sementara itu, yang perlu diketahui, sepanjang tahun 2019 ini saja, Jojo tampil loyo dii 4 turnamen dunia yang diikutinya, tak satupun gelar juara berhasil didapatkan Jojo. Yang lebih parah lagi, di 3 turnamen dia cuma mampu melaju sampai babak 16 besar saja, yakni di Malaysia Masters, All England dan Swiss Open.
Jika berkaca dari rekor pertemuan, Kento jauh lebih perkasa dari Jojo. Mereka sudah 2 kali bertemu dan Jojo selalu dipecundangi pemain kidal ini dengan mudahnya. Mereka terakhir bertarung Hong Kong 2018 dan All England Open 2016.
Namun, meski perbandingan kekuatan Kento dan Jojo sangat tak berimbang. Bisa saja Jojo membuat kejutan dan mengalahkan pemegang ranking 1 dunia itu di Axiata Arena, Kuala Lumpur, sore nanti.
Baca: Nasib Tragis dan Menyakitkan 4 Ganda Campuran Jepang di Malaysia Open