Ganda Putra Rebut Tiket Semifinal Swiss Open 2019

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Sumber :
  • Twitter @INABadminton

VIVA – Keperkasaan skuat ganda putra Indonesia masih menunjukkan tajinya di babak 16 besar Swiss Open BWF World Tour Super 300, Kamis malam WIB 14 Maret 2019.

Korea Masters 2024: Sabar/Reza Tembus 16 Besar, Jesita/Febi Tersisih

Sepasang duet arjuna Merah Putih memastikan langkah ke babak perempatfinal usai mendepak lawannya di depan publik Hall St Jakobshalle, Basel, Swiss.

Tak cuma itu, kedua pasangan itu pun akan saling berhadapan untuk memperebutkan tiket semifinal yang menjadikan wakil Indonesia langsung mengisi satu slot di semifinal ganda putra.

Hasil Korea Open 2024: Leo/Bagas Tembus Semifinal

Duo Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang sukses menang atas pasangan Denmark, David Daugaard/Frederik Sogaard dengan straight game langsung 21-14 dan 21-18.

Laga berlangsung sengit di game kedua, dimana pasangan Denmark terus mendekat dalam perolehan angka. Unggul jauh 13-8, Fajar/Rian nyaris terkejar hingga 14-13. Namun Fajar/Rian mampu tampil stabil di akhir-akhir game. 

Hasil Semifinal Japan Open 2024: Leo/Bagas Dihentikan Malaysia

"Alhamdulillah bisa menang, bersyukur. Hari ini yang saya rasakan shuttlecock nya lebih berat dari kemarin. Jadi kami mempersiapkan power nya, ditambah lagi. Pada game kedua, lawan mulai bangkit, mereka sudah menemukan iramanya, tapi untungnya poinnya sudah beda jauh," ujar Fajar mengomentari permainan, yang dilansir rilis resmi PBSI.

"Di game kedua, lawan lebih siap pertahanannya. Mereka lebih berani dan tidak mudah dimatikan," tambah Rian. 

Di perempatfinal, Fajar/Rian akan menantang Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf Santoso yang sudah lebih dulu melaju usai mengalahkan rekannya di Pelatnas Cipayung, Berry Angriawan/Hardianto dengan rubber game 21-19, 10-21 dan 22-20.

“Memang kami maunya sama-sama ketemu wakil Indonesia, supaya Indonesia tetap punya wakil di semifinal,” ungkap Ade Yusuf.

Indonesia juga masih berpeluang menambah wakil ganda putra ke perempatfinal melalui pasangan juara All England 2019, Hendra  Setiawan/Mohammad Ahsan yang baru akan bertanding Jumat dini hari WIB menghadapi duet Mark Lamsfuss/Marvin Seidel asal Jerman.

Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto

Libas Tuan Rumah Jepang, Fajar/Rian Juara Kumamoto Masters 2024

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses memastikan diri menjadi juara BWF World Tour Super 500 Kumamoto Masters 2024.

img_title
VIVA.co.id
17 November 2024