Ingat!! Petang Ini Ada 5 Pertarungan Merebut Tahta Juara All England

Yuta Watanabe/Arisa Higashino.
Sumber :
  • BWF

VIVA – Dalam beberapa jam lagi, partai puncak perebutan gelar juara All England Open 2019 akan dilangsungkan di lapangan utama, Arena Birmingham, Inggris.

Pemenang Aqua Cup Wakili Indonesia di Turnamen Badminton Asia Tenggara

Berdasarkan jadwal yang diterbitkan Federasi Bulutangkis Dunia atau BWF, laga final perdana dimulai pukul 12:00 PM atau 18:00 WIB, Minggu 10 Maret 2019.

Pertandingan final pertama yang digelar dari sektor ganda putri. Di laga itu akan bertarung wakil China, Chen Qingchen/Jia Yifan melawan wakil Jepang, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.

Manfaat Ajak Anak Main Bulutangkis, Selain Sehat Ajarkan Si Kecil Kreatif Hingga Percaya Diri

Di laga kedua, akan hadir perebutan gelar juara tunggal antara Tai Tzu Ying dari Taiwan melawan Chen Yufei dari China.

Setelah itu, pertandingan yang paling ditunggu pecinta bulutangkis Indonesia akan dipertandingkan, yakni di sektor ganda putra. Wakil RI, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan melawan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Smash Tournament 2024 Sukses Digelar, Pemenang Dikirim ke Turnamen di Malaysia

Selanjutnya, perebutan gelar juara ganda campuran antara wakil China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong melawan wakil Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Dan terakhir, dua raja bulutangkis dunia akan bentrok memperebutkan tahta juara turnamen BWF Super 1000 itu, antara juara dunia 2017 Viktor Axelsen melawan juara dunia 2018, Kento Momota.

Baca: Gila, Dua Raja Bulutangkis Dunia Bentrok di Final All England

Laga bulutangkis BDMNTN- XL di Istora Senayan, Jakarta

Format Baru Bertabur Bintang, Ajang BDMNTN-XL Sajikan Duel Paten dan Menghibur

Sederet maestro beken seperti Hendra Setiawan, Greysia Polii, Ashwini Ponnnappa dan bintang ganda putra Korsel Lee Yong-dae siap ambil bagian dalam duel seru bergengsi.

img_title
VIVA.co.id
1 November 2024