Bocoran Jersey Baru Kevin/Marcus di All England Open

Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi Gideon.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

VIVA – Pecinta bulutangkis dunia pasti sudah tak sabar ingin melihat Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon untuk terbang-terbangan lagi di lapangan pertandingan.

Format Baru Bertabur Bintang, Ajang BDMNTN-XL Sajikan Duel Paten dan Menghibur

Rasa rindu melihat penampilan ciamik Kevin/Marcus akan segera terobati. Mereka dipastikan akan tampil mempertahankan gelar juara All England Open yang telah dua tahun didapatkan secara beruntun, 2017 dan 2018.

Selain penampilan Kevin/Marcus tentu banyak hal lain pada diri pemegang ranking 1 ganda putra bulutangkis dunia ini yang ingin diketahui masyarakat.

Pemenang Aqua Cup Wakili Indonesia di Turnamen Badminton Asia Tenggara

Salah satunya tentang jersey alias kostum yang akan dikenakan The Minions saat berlaga di Innogy Sporthalle, Muelheim an der Ruhr, nanti.

Sayangnya, meski All England Open 2019 hanya tinggal beberapa hari lagi, belum juga ada tanda-tanda bakal ada jersey baru yang dipakai Kevin/Marcus di turnamen Super 1000 itu.

Manfaat Ajak Anak Main Bulutangkis, Selain Sehat Ajarkan Si Kecil Kreatif Hingga Percaya Diri

Terakhir kali, Kevin/Marcus mengenakan jersey dengan desain dan warna baru. Yaitu kombinasi warna biru muda, hitam dan gold. Dengan garis silver di bagian lengan dekat bahunya. Celana yang dipakainya pun berubah total jadi loreng motif kotak-kotak dengan percampuran warna biru, hitam dan kuning.

Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon

Jersey loreng biru ini pertama kali dipakai Kevin/Marcus saat berlaga di penyisihan grup A, BWF World Tour Finals 2018, melawan duo Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen di Guangzhou, China.

Sebelum memakai jersey loreng biru, Kevin/Marcus mengenakan jersey dengan motif garis-garis melintang di dada hingga perut. Dengan variasi warna merah, kuning, hijau dan biru.

Ada kemungkinan Kevin/Marcus akan memakai jersey berbeda di All England Open nanti. Sebab, baru-baru ini Yonex, menyiarkan sebuah foto Kevin/Marcus memakai jersey berbeda.

Dalam foto itu, Kevin/Marcus memakai jersey yang belum pernah terlihat mereka kenakan di turnamen-turnamen sebelumnya. Jersey itu sebenarnya mirip dengan yang baru mereka pakai di BWF World Tour Finals 2018, cuma warnanya biru dan kuning hilang berganti jadi warna merah dan putih saja.

Tapi apakah benar jersey loreng merah putih ini yang akan mereka kenakan di All England Open? Untuk kepastiannya, sebaiknya kita tunggu saja pada tanggal 6 sampai 10 Maret 2019 di Birmingham.

Baca: Pebulutangkis Dunia Kedinginan Terjebak Suhu Cuaca Ekstrem di Jerman

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya