Lolos Perempatfinal, Lyanny Mainaky Tantang Pebulutangkis Denmark
- BWF
VIVA – Meski dua tunggal putri, Fitriani dan Ruselli Hartawan angkat koper dari Barcelona. Tapi Indonesia masih berpeluang merebut gelar juara Spain Masters 2019.
Sebab, 1 tunggal putri Indonesia masih melenggang mulus ke perempatfinal turnamen tahunan BWF Super 300 itu. Dia adalah Lyanny Alessandra Mainaky.
Lyanny mendapatkan tiket ke perempatfinal usai memenangkan duel melawan wakil Taiwan, Lee Chia Hsin.
Dalam pertandingan 16 besar yang digelar di Vall d’Hebron Olympic Sports Centre, Barcelona, Spanyol, Jumat dinihari 22 Februari 2019, Lyanny cuma membutuhkan waktu selama 42 menit untuk mempecundangi Lee. Dalam dua gim langsung dengan poin 21-17 dan 21-19.
Di perempatfinal yang digelar malam nanti, Lyanny akan memperebutkan 1 tiket ke semifinal melawan tunggal putri Denmark, Mia Blichfeldt.
Unggulan 2 Spain Masters itu mendapatkan tiket ke perempatfinal setelah di babak 16 besar mengalahkan putri Taiwan, Chen Su Yu dengan poin 22-20, 8-21 dan 21-10.
Baca: Hebat, Owi/Winny Gasak Pebulutangkis Hong Kong