16 Besar Hong Kong Terbuka, Ambisi Kevin/Marcus Pulangkan Boe/Mogensen

Pasangan ganda putra Denmark, Carsten Mogensen (kiri) dan Mathias Boe (kanan)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Donny Adhiyasa

VIVA – Laga sengit bakal tersaji di babak 16 besar Hong Kong Terbuka Super 500, Kamis 15 November 2018. Adalah sektor ganda putra yang mempertemukan duet nomor satu dunia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon menghadapi pasangan gaek Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen.

Hasil Korea Open 2024: Leo/Bagas Tembus Semifinal

Reputasi Boe/Mogensen sebagai ganda yang pernah begitu disegani menjadikan tantangan besar Kevin/Marcus dalam merebut tiket babak 8 besar.

Tak hanya itu, ketatnya rekor pertemuan dari kedua pasangan ini juga menjadi catatan tersendiri dalam duel kesembilan mereka kali ini.

Hasil Semifinal Japan Open 2024: Leo/Bagas Dihentikan Malaysia

Masing-masing pasangan telah mengemas 4 kali kemenangan, dan hasil di laga ini bakal jadi pembuktian siapa yang paling unggul di antara mereka.

Duo Minions memang kerap memiliki aura berbeda setiap menghadapi pasangan-pasangan Denmark.

Hasil Japan Open 2024: Dibungkam Wakil Korea Selatan, Fikri/Daniel Gagal Tembus Final

Seperti saat laga penyisihan Grup D Piala Sudirman 2017, di mana Kevin/Marcus takluk rubber game, dan menjadikan mereka gagal menyumbang angka sehingga Indonesia harus langsung tersingkir di fase grup.

Berikut daftar hasil pertemuan head to head Kevin/Marcus kontra Boe/Mogensen:

Hasil head to head Kevin/Marcus kontra Boe/Megensen

Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani

Korea Masters 2024: Sabar/Reza Tembus 16 Besar, Jesita/Febi Tersisih

Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani berhasil menembus babak 16 besar BWF World Tour Super 300 Korea Masters 2024.

img_title
VIVA.co.id
5 November 2024