Depak Pilar Malaysia, Ginting Siap Tantang Jojo di 16 Besar

Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting.
Sumber :
  • PBSI

VIVA – Tunggal putra andalan Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting mulus melaju ke fase 16 besar Fuzhao China Terbuka 2018 usai berjaya di laga perdana, Rabu 7 November 2018.  Ginting yang pada akhir September lalu menjadi juara Victor China Open Super 1000 kini membuka asa raihan serupa di Negeri Tirai Bambu.

Jonatan Christie Kalah, Indonesia Tanpa Wakil di Final China Open 2024

Menantang penggawa Malaysia, Chong Wei Feng di lapangan 2, Haixia Olympic Sports Center, Fuzhao, Ginting tampil militan dengan membuka serangan cepat dan akurat.

Game pertama dikuasai Ginting dengan unggul 11-7 hingga jeda interval. Laju poin pun dituntaskan Ginting di posisi 21- 11 dalam waktu relatif singkat.

Dejan/Gloria Tumbang, Indonesia Sisakan 2 Wakil di Semifinal China Open 2024

Laga pun benar-benar jadi milik Ginting dengan kian lugas di game kedua. Sempat ketat di awal game kedua, selepas skor 7-7 Ginting langsung tancap gas untuk menutup pertarungan 21-14.

Dengan kemenangan ini, Ginting yang merupakan unggulan delapan berpeluang besar bertemu Jonatan Christie di 16 besar. Sementara itu, Jojo saat ini tengah berlaga di babak pertama petang ini melawan tunggal India, Prannoy Kumar.

China Open 2024: Jonatan Christie dan Dejan/Gloria ke Semifinal, Ginting dan Fajar/Rian Tumbang
Tunggal putri China, Wang Zhi Yi

Daftar Juara China Open 2024

China Open 2024 telah rampung digelar. Pada Minggu 22 September 2024, dilangsungkan lima pertandingan final di Olympic Sports Center Gymnasium, Beijing.

img_title
VIVA.co.id
22 September 2024