Loyo di 4 Turnamen, Rangking Dunia Jonatan Christie Anjlok
VIVA – Anthony Sinisuka Ginting baru saja mengkudeta rangking 8 bulutangkis dunia dari tangan tunggal putra Korea Selatan, Son Wan Ho. Sayangnya, prestasi Ginting tak diikuti dua tunggal putra andalan Indonesia lainnya, Tommy Sugarto dan Jonatan Christie.
Dari daftar rangking dunia yang baru saja diterbitkan Federasi Bulutangkis Dunia atau BWF, Kamis, 25 Oktober 2015, Tommy masih bercokol di rangking 11 dunia, dengan raihan poin 57.320.
Yang terburuk ialah Jojo, rangking dunianya malah anjlok satu tingkat dari rangking 13 ke rangking 14 dunia dengan poin 54.483.
Posisi 13 yang sempat diduduki Jojo kini ditempati Ng Ka Long Angus. Sebelumnya pebulutangkis Hong Kong itu berada di rangking 12 dunia.
Jojo dan Ka Long Agung tergusur dari rangkingnya setelah terjadi lonjakan prestasi dari mantan juara dunia asal China, Lin Dan. Lin Dan naik dua tingkat dari rangking 14 ke 12 dunia dengan poin 55.383.
Untuk diketahui, usai meraih medali emas di Asian Games 2018 Jakarta Palembang, prestasi Jojo memang buruk. Dalam empat turnamen BWF yang diikutinya, Jojo tampil loyo tanpa mampu naik podium juara.
Prestasi terbaiknya hanya di turnamen Korea Terbuka 2018, sampai ke semifinal melawan Tommy Sugiarto. Tapi, Jojo kalah. Dan ia tak mampu mengulang aksi selebrasi telanjang dada seperti di Istora Senayan.
Di China Terbuka 2018, Jojo cuma bisa melaju sampai ke babak II karena dikalahkan Ka Long Angus. Nasib yang sama dialaminya di Denmark Terbuka 2018, dia dipecundangi Sameer Verma. Sebelumnya di Jepang Terbuka, Jojo malah angkat koper di hari pertama turnamen digelar setelah dikalahkan wakil India, Prannoy HS. (one)
Baca: Gregoria Mariska Tunjung Rebut Rangking 16 Bulutangkis Dunia