Lewati Laga Seru, Hendra/Ahsan ke Perempat Final Denmark Terbuka 2018
Jumat, 19 Oktober 2018 - 01:19 WIB
Sumber :
- Istimewa
VIVA – Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melangkah ke perempat final Denmark Terbuka 2018. Bermain melawan wakil tuan rumah, Mathias Boe/Carsten Mogensen pada babak 16 besar, mereka menang dua game langsung.
Pada game pertama, Ahsan/Hendra berhasil menuntaskan pertandingan dengan cepat. Mathias/Carsten mereka paksa menyerah dengan skor 21-12.
Pertandingan menjadi semakin sengit pada game kedua. Kedua ganda putra saling kejar mengejar perolehan poin.
Ahsan/Hendra sempat tertinggal 13-15. Namun, mereka berhasil bangkit sehingga bisa menyamakan kedudukan menjadi 15-15.
Pertarungan semakin sengit di akhir game kedua. Sempat imbang 18-18, kemudian Ahsan/Hendra dipaksa berjuang keras untuk menutup laga dengan keunggulan 24-22.
Baca Juga :
Hasil Final Australian Open 2024: Dibungkam Unggulan China, Ahsan/Hendra Gagal Persembahkan Juara
Istora Bergema, Ahsan/Hendra dan Fajar/Rian Mengamuk di Indonesia Masters 2025
Dua ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengganas di Indonesia Masters 2025.
VIVA.co.id
21 Januari 2025