Ganda Putra Pastikan Tiket Perempat Final Japan Open 2018

Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon
Sumber :
  • ANTARA FOTO/INASGOC/Nafielah Mahmudah

VIVA – Skuat ganda putra Merah Putih memastikan satu wakilnya menembus laga perempat final Japan Open BWF World Tour Super 750, usai dua pasangan Pelatnas Cipayung akan saling bentrok di babak kedua, Kamis 13 September 2018.

Tragis, Penghancur Raja Bulutangkis Gagal Juara German Open 2022

Duet Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon akan berhadapan dengan rekannya, Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf Santoso demi merebut tiket 8 besar.

Dalam laga perdana turnamen yang berlangsung di Musashino Forest Sports Plaza, Tokyo, Rabu 12 September 2018, duo Minions sukses menyingkirkan Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov asal Rusia dengan straight game, 21-15 dan 21-15.

Tragis, Raja Bulutangkis Dunia Tersingkir dari German Open 2022

Sementara itu, Wahyu/Ade berhasil memulangkan wakil Kanada, Jason Anthony Ho-Shue/Nyl Yakura lewat rubber games, 21-17, 15-21 dan 21-18.

"Tadi kami bermain cukup baik. Di lapangan tidak ada angin, bolanya pun lambat. Tapi kami bisa beradaptasi di pertandingan pertama ini," ungkap Marcus usai pertandingan yang dilansir situs PBSI.

Tragis, Juara All England Hancur di Semifinal German Open 2022

"Kami menyiasati laju bola yang lambat dengan bermain lebih sabar. Jangan berharap memukul sekali, lawan langsung mati," jelas Kevin.

Skor pertemuan antara Kevin/Marcus dan Wahyu/Ade sementara imbang 1-1. Pertemuan terakhir kedua pemain terjadi pada tahun 2015 lalu dan dimenangkan oleh Wahyu/Ade.

"Lawan teman sendiri atau pasangan dari negara lain sama saja. Tidak ada yang lebih mudah, karena ini adalah turnamen besar, sudah level 750, jadi semua lawan berat," ujar Marcus.

Indonesia meloloskan lima pasangan ganda putra ke babak kedua. Selain Kevin/Marcus dan Wahyu/Ade, tiga tiket babak kedua juga diraih pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dan Berry Angriawan/Hardianto.

Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai

Penghancur Praveen/Melati Juara German Open 2022, China Hancur Lebur

Penghancur Praveen/Melati, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai tampil mengerikan di final German Open 2022. China dibikin hancur lebur.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022