Seksinya Ford Mustang Biru, Tunggangan Kevin Sanjaya
- VIVA / Donny Adhiyasa
VIVA – Sebagai seorang bintang di atas lapangan, Kevin Sanjaya Sukamuljo memiliki selera tinggi terhadap mobil tunggangannya. Kevin memilih mobil yang begitu gagah untuk dipakainya saat sedang bepergian.
Adalah Ford Mustang, mobil yang jadi pilihan Kevin. Mustang merupakan mobil yang bertipe muscle car.
Mustang yang dimiliki Kevin merupakan keluaran 2015. Dan, ditanamkan mesin 2.3 L Ecoboost.
Dengan spesifikasi tersebut, Mustang milik Kevin bisa menyemburkan tenaga sekitar 310 HP di 5.500 rpm, dan berbanderol lebih dari Rp1 miliar.
Tipe ini jadi generasi keenam dari Mustang yang sudah diproduksi sejak Maret 1964 silam.
"Mobil ini berkarakter. Dan saya suka," kata Kevin.
"Penggunaannya saat pergi saja. Latihan kan di asrama," lanjut dia. (one)
