Jegal Pakistan, Tim Fed Indonesia Nyaman di Puncak Pool D

Petenis putri Indonesia, Beatrice Gumulya
Sumber :
  • instagram.com/tennisindonesiaofficial/

VIVA – Skuat srikandi tenis Indonesia melanjutkan tren positifnya dengan kembali menang dalam laga kedua pool D Piala Fed Group II zona Asia/Oceania 2018. Usai kemarin mencukur tuan rumah Bahrain 3-0, tim Merah Putih juga mengulang skor kemenangan serupa saat mengalahkan Pakistan, Rabu 7 Februari 2018.

Kemenangan ke-400 Rafael Nadal

Tampil di arena Bahrain Tennis Federation, Isa Town, tim besutan Deddy Tedjamukti masih belum menemui kesulitan berarti. Dalam laga itu, susunan pemain pun sama persis dengan di laga pembuka.

Di partai pembuka, tunggal kedua Indonesia, Aldila Sutjiadi mampu mengalahkan Sarah Mahboob Khan 6-0 dan 6-2. Bermain sebagai pembuka jalan rekan-rekan lainnya tak membuat Aldila terbebani, dan menuntaskan tugasnya dalam 52 menit durasi laga.

3 Sanksi Badan Tenis Dunia Kepada Rusia

Poin kemenangan juga dihasilkan tunggal utama Merah Putih, Beatrice Gumulya yang menjungkalkan Ushna Suhail dalam kedudukan, 6-2 dan 6-0.

Dominasi srikandi Tanah Air pun terus berlanjut di sektor ganda. Duet Deria Nur Haliza/Jessy Rompies mematahkan asa Mahin Qureshi/Ushna Suhail 6-1 dan 6-0 yang menjadikan skor 3-0 untuk kemenangan Indonesia.

Petenis Ukraina Elina Svitolina Pecundangi Petenis Rusia

Saat ini, Indonesia masih memimpin klasemen pool D dengan mengemas dua kemenangan. Selanjutnya Aldila Sutjiadi cs akan menantang Sri Lanka pada laga pamungkas dan berusaha merebut posisi empat teratas dari 4 pool di Grup II untuk bertarung ke fase play-off menuju Grup I.

Petenis Jepang, Naomi Osaka

Simpati Andy Murray Buat Naomi Osaka yang Dicemooh Penonton

Andy Murray menyatakan simpati untuk Naomi Osaka setelah dia dicemooh dengan ejekan dalam kekalahan babak kedua Indian Wells, akhir pekan lalu.

img_title
VIVA.co.id
15 Maret 2022