Masalah Pengereman Ganggu Pembalap Pertamina Enduro VR46 di MotoGP Qatar

Pembalap Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Marco Bezzecchi
Sumber :
  • AP Photo/Hussein Sayed

Qatar – Pembalap Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Marco Bezzecchi masih belum percaya diri dengan pengereman pada motor Desmosedici GP23 yang ditungganginya saat turun di MotoGP Qatar 2024.

Mengaspal di Sirkuit Lusail, Senin dini hari WIB 11 Maret 2024, Marco Bezzecchi harus puas ada di urutan ke-14. Dia tertinggal dari rekan setim, Fabio Di Giannantonio yang finis pada urutan ketujuh.

Pembalap asal Italia itu mengaku masih belum percaya diri dengan pengereman pada motornya. Masalah yang mengganggunya sejak sesi tes pramusim bersama Pertamina Enduro VR46 Racing Team.

"Saya tidak percaya diri dengan rem dan bahkan saat memasuki tikungan. Saya akhirnya harus membuka throttle lebih awal dari yang seharusnya karena saya tidak punya kecepatan," kata Bezzecchi, dikutip dari GPOne.

Pembalap Pertamina Enduro VR46 Racing Team, Marco Bezzecchi

Photo :
  • AP Photo/Hussein Sayed

"Selain itu, saya cepat kehabisan ban belakang dan harus mencoba mengelolanya. Saat tersisa 11 lap lagi, saya sudah berada di pemetaan C pada mesin yang menghasilkan tenaga paling kecil," imbuhnya.

Diakui Bezzecchi, balapan di MotoGP Qatar 2024 sangatlah sulit. Ketika performa tidak berjalan dengan baik, tidaklah mudah untuk bangkit karena waktunya singkat.

"Ini adalah akhir pekan yang sulit. Ada beberapa hal positif, tapi ketika akhir pekan tidak berjalan baik, sulit untuk memulihkannya," tutur Bezzecchi.

Jorge Martin Samai Rekor Valentino Rossi Usai Juara Dunia MotoGP 2024

Kini pembalap berusia 25 tahun itu cuma bisa berharap di seri berikutnya semua berjalan dengan baik. MotoGP Portugal yang berlangsung pada 24 Maret 2024 jadi ujian selanjutnya.

Pembalap Dypo Fitra Kibarkan Merah Putih di Final TCR Asia Cup 2024
Pembalap Gresini Racing, Marc marquez

Tim Gresini Racing Gemilang di MotoGP 2024, Federal Oil Percaya Diri Hadapi Musim Depan

Tim Gresini Racing berhasil mengantarkan Marc Marquez ke posisi tiga klasemen akhir MotoGP 2024. Sedangkan Alex Marquez menutup musim di peringkat delapan yang menjadi po

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024