Kontrak F1 GP Jepang Sampai 2029

F1 GP Jepang 2023
Sumber :
  • Toshifumi Kitamura/Pool via AP

Jakarta – Formula 1 (F1) mengumumkan kesepakatan baru dengan Grand Prix Jepang di Sirkuit Suzuka. Kontrak jangka panjang hingga 2029 telah disepakati.

“Suzuka adalah sirkuit khusus dan merupakan bagian dari struktur olahraga ini, jadi saya senang F1 akan terus balapan di sirkuit ini hingga setidaknya tahun 2029,” kata Presiden dan CEO Formula 1 Stefano Domenicali.

Sirkuit Suzuka yang memiliki 18 tikungan berkecepatan tinggi dinilai menjadi salah satu favorit para pembalap dan penggemar. Yang menjadi ikonik adalah kurva berbentuk huruf 'S'.

F1 GP Jepang 2022

Photo :
  • AP Photo/Eugene Hoshiko

Banyak momen berkesan yang muncul di Sirkuit Suzuka selama menjadi tuan rumah balapan F1. Tercatat sudah 12 kejuaraan yang diselenggarakan di sana.

F1 GP Jepang musim ini akan diadakan pada April 2024. Berada di antara F1 GP Australia dan F1 GP China, ini merupakan upaya penyelenggara untuk menjadikan kalender balapan tahun 2024 lebih efisien dan hemat energi.

F1 GP Jepang yang ikonik mampu menyedot banyak pengunjung. Tahun lalu, sebanyak 222 ribu penggemar hadir sepanjang akhir pekan.

“Penggemar kami di Jepang menyambut Formula 1 dengan semangat yang unik, dan kami berharap dapat bekerja sama dengan promotor untuk memberikan pengalaman yang layak mereka dapatkan kepada para penggemar di tahun-tahun mendatang,” kata Domenicali.

MGPA Kirim 4 Putra NTB di Ajang Asia Road Racing Championship Malaysia

F1 GP Jepang 2023

Photo :
  • AP Photo/Toru Hanai

Presiden dan Direktur Perwakilan Honda Mobilityland Corporation Tsuyoshi Saito mengatakan pihaknya berkomitmen untuk memberikan pengalaman yang menyenangkan sekaligus berkelanjutan.

Kecelakaan Balap Jalan Raya Tewaskan Pembalap Italia Secara Tragis

“Kami bertujuan untuk menciptakan masa depan yang berkelanjutan dan saat ini kami sedang bersiap menyambut banyak penggemar untuk GP Jepang pada bulan April, pertama kalinya acara tersebut diadakan pada musim semi,” kata Saito. (ant)

Punya Banyak Uang, Bos F1 Konfirmasi Lewis Hamilton Siap Beli Tim MotoGP
Juara dunia F1 2024, Max Verstappen

Max Verstappen Juara Dunia F1 4 Kali Beruntun, Musim Ini Dia Merasa ....

Pembalap Red Bull, Max Verstappen mengaku lega dan senang karena berhasil mengamankan gelar juara dunia keempatnya secara berturut-turut pada Formula 1

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024