Marc Marquez Masih Ragu dengan Kepindahan ke Gresini Racing
- AP Photo/Shuji Kajiyama
Jakarta – Marc Marquez akan jadi bagian dari Gresini Racing Team di MotoGP 2024. Namun, dia mengaku masih ragu dengan motor Ducati yang digunakan timnya nanti.
Ducati musim ini tampil bagus. Itu terlihat dalam MotoGP Australia 2023, di mana ada tiga pembalap Ducati yang merebut podium. Mulai dari Johann Zarco (Pramac Ducati), Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo), dan Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing).
Kemenangan Zarco di MotoGP Australia 2023 menjadi yang ke-13 bagi Ducati dari 16 balapan yang telah berlangsung. Itu jadi rekor baru bagi pabrikan asal Bologna, Italia tersebut.
"Anda tidak pernah tahu. Tapi sekarang saya masih ragu. Saya akan ragu sampai mencoba motornya. Itu normal saja," kata Marquez, dikutip dari Crash.
Keraguan Marc Marquez ini memiliki alasan. Karena dalam 11 tahun karier di MotoGP, dia selalu menunggangi motor pabrikan Honda. Pindah ke motor baru jelas harus banyak yang harus disesuaikan.
"Ada tanda tanya dan keraguan di kepala Anda. Anda berpikir, mungkin 11 tahun mengendarai satu jenis motor, saya harus menyesuaikan banyak hal pada gaya berkendara saya," tuturnya.
Dalam adaptasi tersebut, pembalap berjuluk Baby Alien mengatakan itu takkan mudah. Dia pasti harus mengalami banyak hal yang menjadi hambatan.
Marquez juga tak mau meremehkan kecepatan para pembalap yang menunggangi motor Ducati, termasuk Francesco Bagnaia dan Jorge Martin yang sekarang ada di posisi atas klasemen MotoGP 2023.
"Pembalap Ducati saat ini super cepat. Martin sangat cepat. Bagnaia super cepat. Tapi saat ini saya berkonsentrasi penuh pada motor (Honda) saya," ujar Marquez.