Kata Rifat Sungkar Bersaing dengan Wagub Sumut di APRC

Wagub Sumut, Musa Rajekshah, bersama Rifat Sungkar dan Ryan Nirwan.
Sumber :
  • VIVA/B.S. Putra

VIVA Sport – Wakil Gubernur Sumatera Utara, Musa Rajekshah siap adu kecepatan dengan 7 pereli di kelas M1 Asia Pasific Rally Championship (APRC) Danau Toba 2022, berlangsung 23 hingga 25 September 2022.

Rifat Sungkar Pamer Mobil Custom, Desainnya Bikin Melongo

Pria yang akrab disapa dengan Ijeck bersama navigator Hervian Soejono menggunakan mobil baru, Skoda Fabia dan siap adu kecepatan dengan Sean Gelael bersama navigator, Hugo Magalhaes (Portugal). 

Kemudian, juara pertama Kejurnas Rally Danau Toba putaran pertama, Ryan Nirwan bersama navigator, Adi Indiarto. Pereli Rifat Sungkar bersama navigator, Benjamin Searcy (Australia).

Lepas 25 Atlet Taekwondo Bertarung di PON 2024, Ketua TI Sumut: Kita Bisa Meraih Medali

Selanjutnya, pembalap nasional, H. Rachmat bersama navigator, Hade Mboi. Pereli, Ricardo Gelael bersama navigator, Rony Maroun (Lebanon). Pembalap nasional, H.Auty Faturahman bersama navigatornya, Achmad Faisal dan terakhir, H. Putra Rizky dengan navigator, H.Rizky Fauzi.

Seluruh pembalap akan mengadu kecepatan di APRC 2022 Danau Toba, berlangsung di lintasan Hutan Tanaman Industri Sektor Nauli, Parapat, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.

Julian Johan Tuntaskan Asia Cross Country Rally 2024 di Thailand dengan Impresif

Ijeck mengungkapkan dengan menunggangi mobil Skoda Fabia memberikan semangat baru. Karena, pada Kejurnas Rally Danau Toba 2022 putaran pertama. Wagub Sumut ini, menggunakan Subaru.

"Event kali ini, kami menggunakan mobil Skoda. Ini salah satu semangat kami, karena kawan-kawan rally lain sudah menggunakan mobil dari event sebelumnya, lebih siap," ucap Ijeck dalam sesi jumpa pers APRC di Aula Sopo Tamaro, Parapat, Kabupaten Simalungun, Jumat sore, 23 September 2022.

Wagub Sumut mengambahkan, melalui penggelaran APRC ini, merupakan motivasi bagi Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sumut dan pihak panitia pelaksana untuk mempersiapkan diri menuju dua seri APRC tahun 2023 dan target melaksanakan World Rally Championship (WRC).

"Kenapa kami mengikuti ini, semangat kita untuk menuju World Rally Championship. Mudah-mudahan kawan-kawan mengendarai mobil baru dengan space untuk dunia rally," kata Ijeck.

Ijeck menjelaskan, pelaksanaan APRC ini, sebagai wujud keseriusan IMI Pusat, IMI Sumut dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut untuk membawa kembali WRC ke Danau Toba. 

"Suksesnya, APRC tahun depan menjadikan kita tuan rumah kejuaraan dunia, setelah 1996 dan 1997, sekitar 25 tahun lalu. Tapi, semua ini tidak mungkin bisa berhasil, berkat kerjasama kita semua. Berkat kawan-kawan media, peserta, tim dan pemerintah," ucap Ijeck. 

Sementara itu, Rifat Sungkar mengungkapkan APRC menunggu aksi Ijeck dengan mengendarai mobil barunya tersebut. Sehingga menjadi tantangan bagi pembalap Mitsubishi X-PANDER Rally Team di APRC putaran keempat ini.

"Event saya tunggu bang Ijeck punya mobil baru, karena bang Ijeck punya mobil baru. Rally akan sering, bukan begitu bang Ijeck. Artinya, bang Ijeck kecebur kembali (Rally)," ucap Rifat.

Dalam kompetisi ini, Rifat Sungkar mengungkapkan seluruh peserta memiliki kesempatan yang sama menjadi juara APRC Danau Toba ini. Apa lagi, memiliki kapasitas mobil yang baik dan berkualitas untuk bertarung kecepatan.

"Terima Kasih, APRC sudah datang kembali. Untuk persaingan memiliki kesempatan yang sama, salah satu ada pereli cewek. Semua datang dengan perasaan happy," sebut Rifat.

Rifat mengakui pada Kejurnas Rally Danau Toba, bulan lalu. Ia mengalami kendala. Sehingga, dia bangkit untuk menunjukkan hasil terbaik di APRC.

"Dan buat saya, di event pertama (kejurnas) kurang happy, karena kurang bagus. Tapi prinsip saya seperti menyetir mobil. Kenapa kaca depan lebih besar dari pada spion. Karena, massa depan lebih penting dari massa lalu. Itu saya kerjakan," jelas Rifat.

Pembalap nasional, Sean Gelael mengungkapkan APRC kali ini, tidak memasang target. Namun, hanya menunjukkan permainan terbaik saja dan bermain happy karena arena pertandingan berada di objek wisata Danau Toba dengan keindahan alamnya.

"Terima kasih kepada Sumatera Utara dan Pak Ijeck dan lain-lain, kita berkompetisi lagi," kata Pembalap dari Tim Jagonya Ayam.

APRC 2022 Danau Toba putaran keempat ini, diikuti 8 peserta bersama navigator. Dalam waktu yang sama juga digelar juga Kejurnas Rally putaran kedua dengan jumlah peserta sebanyak 57 pembalap bersama navigator.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya