Valentino Rossi Comeback di MotoGP Portugal

Valentino Rossi
Sumber :
  • W Racing Team

VIVA – Valentino Rossi comeback ke lintasan di MotoGP Portugal. Dia terlihat berada di paddock tim Mooney VR46 di Sirkuit Algarve pada sesi latihan bebas ketiga (FP3) MotoGP Portugal 2022.

Eks Bos Honda Sebut Marc Marquez dan Bagnaia Bisa Ribut Jika Ducati Lakukan Ini

Mooney VR46 adalah tim milik Rossi yang kini diperkuat Luca Marini dan Marco Bezzecchi. Kehadiran sang legenda pun terekam dalam lensa kamera official broadcaster MotoGP.

"Wajah yang familiar! Sambutan selamat datang terhangat untuk seorang kawan lama, seorang legenda #MotoGP, juara dunia sembilan kali @ValeYellow46!," cuit akun @MotoGP.

Pedasnya Mulut Adik Valentino Rossi, Singgung Jorge Martin bisa Juara Dunia

Ini merupakan kali pertama Rossi kembali ke paddock MotoGP setelah memutuskan pensiun pada seri penutup tahun lalu. 

Semenjak MotoGP Valencia 2021, mantap pembalap asal Italia itu tidak hadir di MotoGP Qatar, MotoGP Mandalika, MotoGP Argentina, dan MotoGP Amerika.

Gak Nyangka Murid Valentino Rossi Bilang Begini Setelah Jorge Martin Juara Dunia

Rossi merupakan pembalap tersukses di MotoGP Portugal. Sosok berjuluk The Doctor itu mengukir lima kemenangan di MotoGP Portugal dan belum tersaingi hingga saat ini.

Hasil FP 3

Adapun FP 3 dimenangkan oleh  Miguel Oliveira. Dia menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 50,552 detik. 
Pebalap Red Bull KTM itu disusul Joan Mir [Suzuki Ecstar] dan Quartararo. Posisi itu bertahan sampai FP3 tuntas.

Di peringkat empat ada Brad Binder, disusul Johan Zarco [Pramac Ducati] dan Aleix Espargaro [Aprilia Racing]. Jack Miller, rider Ducati, menempati urutan ke-7. 

Sedangkan Marc Marquez mengalami nasib tragis. saat dia mencoba menembus posisi terdepan justru mengalami kecelakaan pada tikungan kedelapan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya