Ketika Pembalap Ducati Berterima Kasih ke Jokowi dan Erick Thohir

Pembalap Ducati, Michael Ruben Rinaldi
Sumber :
  • Michael Ruben Rinaldi

VIVA – Pembalap Ducati asal Italia, Michael Ruben Rinaldi mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo dan Menteri BUMN Erick Thohir, karena pembangunan Sirkuit Mandalika.

Jokowi Bertemu Kiai Khos NU Jawa Tengah di Solo Jelang Pencoblosan Pilkada, Ada Apa

Sirkuit Mandalika di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) saat ini tengah menyelenggarakan balapan World Superbike (WSBK) 2021. 

Balapan di sirkuit baru, ternyata menimbulkan kesan tersendiri bagi para pembalap dunia. Seperti yang dirasakan Michael Ruben Rinaldi.

Hasto Sebut Partai Coklat Masif Bergerak di Pilgub Sumut: Kami Khawatir dengan Pak Edy Rahmayadi

Dia mengaku kagum dengan keindahan Sirkuit Mandalika. Ruben pun mengucapkan rasa terima kasihnya kepada Presiden Jokowi dan Erick Thohir.

Sekjen PDIP Hasto Sebut Prabowo Pekerja Keras, Jokowi Cawe-cawe

"Terima kasih Pak Presiden Jokowi dan Pak Erick Thohir, untuk sirkuit yang keren, terima kasih dan sampai jumpa," ucap Rinaldi di akun Instagram Menteri BUMN Erick Thohir,

Tak sampai disitu, pembalap yang saat ini berada di peringkat keempat klasemen WSBK 2021 itu juga mengabadikan penampilannya di Sirkuit Mandalika. 

Ruben mengunggah beberapa foto saat dirinya menjalani latihan bebas WSBK Mandalika 2021 "Sungguh trek yang indah," tulis Ruben.

Melansir situs remi World Superbike, sirkuit Mandalika dibangun sepanjang 4,3 kilometer atau 4.300 meter. Terdapat 17 tikungan dengan 11 mengarah ke kanan dan 6 lainnya mengarah ke kiri.

Sementara itu, yang paling menjadi perhatian para pembalap seusai menjajal sirkuit adalah kualitas aspal dan pemandangan di sekitar lintasan. 

Di sisi lain, Sirkuit Mandalika sejak Jumat kemarin sudah mulai menggelar balapan IATC dan WSBK. Pada minggu ini, 21 November 2021, akan digelar 7 sesi termasuk IATC race 4, WSSP race 2, final race WSBK, serta Winners’ Awards Presentation.


 

Mantan anggota Wantimpres Sidarto Danusubroto

Eks Wantimpres Kecewa, Bilang Harusnya Jokowi Jadi Negarawan saat Pilkada

Eks Wantimpres Sidarto Danusubroto mengaku kecewa dengan Mulyono, nama yang belakangan identik dengan Jokowi.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024