Red Bull Unggul Atas Mercedes di FP2 F1 GP Styria
- Instagram/@redbullracing
VIVA – Free practice (FP) 2 F1 GP Styria berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Austria pada Jumat malam WIB 10 Juli 2020. Pembalap Red Bull Racing, Max Verstappen keluar sebagai yang tercepat.
Verstappen mencatatkan waktu tercepat dalam melahap satu putaran Sirkuit Red Bull Racing, 1 menit 3,660 detik. Dia mengungguli pembalap Mercedes, Valtteri Bottas.
Bottas menempati urutan kedua. Catatan waktu terbaik pembalap asal Finlandia tersebut adalah 1 menit 3,703 detik.
Sedangkan posisi ketiga menjadi milik pembalap BWT Racing Point, Sergio Perez. Berada di bawahnya rekan setim, Lance Stroll.
Hasil tidak maksimal didapatkan oleh pembalap Mercedes, Lewis Hamilton. Catatan waktu pria asal Inggris itu 1 menit 4,348 detik.
Dua pembalap Ferrari juga tak mendapat hasil baik. Charles Lecrelc menempati posisi sembilan, sedangkan Sebastian Vettel di urutan 16.