Daud Yordan Kembali Naik Ring Lawan Petinju Argentina

Daud Yordan bakal kembali naik ring
Sumber :
  • Dok. Mpro International

Jakarta – Daud Yordan kembali naik ring usai vakum selama dua tahun. Dia akan berhadapan dengan petinju asal Argentina, Juan Herman Leal pada 7 September 2024 mendatang.

Pengakuan Jujur Jake Paul Usai Habisi Mike Tyson

Duel Daud Yordan vs Juan Hernan Leal ini akan diselenggarakan di GOR Terpadu Ayani, Pontianak. Itu adalah kampung halaman dari petinju yang memiliki julukan The Boxing Senator.

Juan Hernan Leal memiliki catatan pertandingan 15 kali menang (4 KO), empat kalah, dan sekali imbang. Sementara Daud sudah mencatatkan 42 kemenangan (30 KO) dan empat kali kalah.

Kata Mike Tyson Usai Dihancurkan Jake Paul

MPRO International yang menjadi promotor Daud vs Leal meyakini pertarungan bakal berjalan menarik. Publik juga sudah lama menanti aksi Daud di atas ring.

Daud Yordan bakal kembali naik ring

Photo :
  • Dok. Mpro International
Hasil Tinju Dunia: Jake Paul Kalahkan Mike Tyson Usai Duel Sengit 8 Ronde

"Kami MPRO International sangat bangga untuk bisa menghadirkan kembali pertarungan akbar petinju dunia kebanggaan Indonesia, Daud Yordan melawan Juan Hernan Leal," kata Gustiantira Alandy selaku promotor.

"Kami yakin duel ini akan menjadi pertandingan yang ditunggu-tunggu masyarakat Indonesia untuk melihat kembali penampilan juara asal Indonesia," imbuhnya.

Terakhir kali Daud naik ring pada 2022. Dia berhasil mempertahankan gelar WBC Asia Super Light usai menumbangkan petinju Thailand, Panya Uthok.

Bukan cuma sabuk juara WBC Asia Super Light yang dimiliki Daud. Petinju berusia 37 tahun itu juga pemilik sabuk juara IBA World Superlight dan WBO Oriental Superlight.

Persiapan sudah dilakukan oleh Daud untuk melakoni pertarungan melawan Leal. Dia melahap semua program yang disusun tim pelatih di sasana tinjunya di Sukadana, Kayong Utara, Pontianak.

Naik ring di daerah asalnya tentu menambah motivasi Daud. Dia berterima kasih kepada publik Kalimantan Barat yang selama ini terus mendukung.

"Pontianak merupakan rumah saya. Ini merupakan ucapan syukur saya ke masyarakat Kalimantan Barat yang telah mengamanahkan saya sebagai senator atau wakil daerah yang duduk di DPD RI," ujar Daud.

"Ini bagian dari bangkitnya kembali tinju Indonesia setelah lama pasang surut prestasi dan event. Sehingga ini bisa membangkitkan geliat antusiasme masyarakat, promotor, pemerintah maupun swasta. Sayang sangat mengharapkan dukungan langsung masyarakat Kalimantan Barat di GOR Ayani untuk memberikan energi ekstra untuk saya, karena kali ini saya bermain di rumah sendiri."

Mike Tyson sering gigit sarung tinju

Glagat Aneh Mike Tyson Jadi Sorotan Saat Dikalahkan Jake Paul

Legenda tinju dunia, Mike Tyson takluk dari Jake Paul pada laga non gelar yang berlangsung di AT&T Stadium, Arlington, Texas, Amerika Serikat, Sabtu 16 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
17 November 2024