One Pride FN47: Suwardi Diunggulkan Tapi Bobby Bisa Mengejutkan
- VIVA/M Ali Wafa
VIVA – Satu duel yang patut ditunggu di One Pride Fight Night 47, yaitu duel antara Suwardi menghadapi Bobby Yauri. Keduanya akan saling baku hantam pada Sabtu malam WIB 28 Agustus 2021 dan live di tvOne.Â
Di atas kertas, Suwardi diunggulkan. Dari segi pengalaman dan teknik, petarung dengan julukan Becak Lawu ini terbilang ganas.Â
Catatan yang sudah 10 kali menang dan 2 kali kalah di ajang One Pride. Submissionnya yang wajib jadi perhatian Bobby, dimana dari 10 kemenangan tersebut Suwardi menang secara submission.Â
Bahkan jelang duel, Suwardi melempar ancaman bakal membuat Bobby terkapar dengan cara andalannya itu. "Bisa jadi keluar (Wardicana). Tapi, bisa jadi juga muncul kuncian baru dari Suwardi. Kalau kuncian baru biar orang yang memberikan nama. Intinya Wardicana atau yang baru, lihat nanti karena MMA itu momentum," ungkap Suwardi.Â
Sementara Bobby bukan petarung yang bisa dianggap enteng. Dia adalah petarung baru yang siap menggebrak, memulai debut di tahun 2019 lalu sudah empat kali duel dilakukan dan berakhir dengan kemenangan.Â
Bobby adalah calon rising star baru, begitu ungkap Ketua Dewan Juri One Pride MMA, Max Metino.Â
"Bobby tidak menutup kemungkinan melakukan gebrakan. Bobby belum terkalahkan  dan bisa menjadi rising star," kata Max.