Conor McGregor Klaim Sudah Alami Cedera Sebelum Dihancurkan Poirier

Petarung UFC, Conor McGregor
Sumber :
  • Daily Mirror

VIVA – Conor McGregor telah berbicara kepada para penggemarnya dalam sebuah video yang diunggah di Instagram pribadinya pada Kamis 15 Juli 2021 mengenai pembaruan tentang cedera cedera yang dideritanya dalam pertarungan jilid ketiga melawan Dustin Poirier di UFC 264, akhir pekan kemarin.

Ketika UFC DIguncang Skandal yang Menggemparkan

McGregor saat ini tinggal di sebuah apartemen dekat rumah sakit tempat dia menjalani operasi dan harus menggunakan kruk untuk mobilitas guna membantunya bergerak agar mecegah kerusakan lebih lanjut pada kakinya.

Dalam pengujung ronde pertama dalam duel kontra Poirier, McGregor sempat bangkit kembali setelah mendapat hantaman keras. Namun, secara tiba-tiba dia merasakan kesakitan pada kakinya sehingga pertarungan berakhir lebih cepat.

Malam Kejutan di UFC 310, Petarung Korea Ngamuk Usai Wajib Militer

Setelah itu, dia langsung menjalani operasi ketika kakinya dipastikan mengalami patah tulang. Namun, baru-baru ini, McGregor mengakui, bahwa dirinya sudah mengalami masalah cedera sebelum bertanding.

Petarung asal Republik Irlandia itu juga mengklaim, bahwa dirinya sudah terlukan sebelum memasuki oktagon pada hari Minggu pagi WIB, 11 Juli 2021.

Fakta Mengerikan Alexandre Pantoja Usai Hancurkan Petarung Jepang di UFC 310

"Saya terluka saat bertarung, orang-orang bertanya kepada saya, kapan kakinya patah? Pada titik apa kaki itu patah? Tanya Dana White, tanya UFC, dan tanya dr. Davidson," ucap McGregor.

"Mereka tahu... saya mengalami patah tulang karena stres di kaki saya saat masuk ke kandang itu," sambungnya.

"Ada perdebatan tentang itu karena sata bertanding tanpa bantalan tulang kering dan saya menendang lutut beberapa kali, jadi saya mengalami beberapa fraktur stres di tulang kering di atas pergelangan kaki," jelasnya.

Indonesia Arena

Mengenal Indonesia Arena, Venue Berlangsungnya UFC Fight Night 2025

Indonesia dilaporkan akan menjadi tuan rumah Ultimate Fighting Championship (UFC) Fight Night pada November 2025. Kabar tersebut telah dikonfirmasi Alvin Suryohadiprojo,

img_title
VIVA.co.id
11 Desember 2024