Rival Terkutuk di UFC Belum Lelah Hina Khabib Nurmagomedov

Khabib Nurmagomedov dan Tony Ferguson
Sumber :
  • instagram.com/ufc

VIVA – Tony Ferguson tampak masih belum lelah mengejar juara kelas ringan Ultimate Fighting Championship, Khabib Nurmagomedov. Ferguson terus menghina Khabib, sebagai bentuk pancingan agar bisa menyelesaikan urusan mereka yang mengganjal.

Dendam Membara di UFC 309: Charles Oliveira Vs Michael Chandler, Siapa yang Akan Hancur?

Ya, pensiunnya Khabib berarti besar bagi Ferguson. Dia dipastikan susah untuk berhadapan dengan rival abadinya itu.

Kedua petarung ini memang sudah sering dijadwalkan untuk bertarung. Setidaknya, UFC menjadwalkan duel ini sebanyak lima kali.

Duel Membara Jon Jones Vs Stipe Miocic di UFC 309, Siapa yang Pantas Juara Kelas Heavyweight?

Rivalitas pun sudah terbentuk, karena mereka sempat saling serang lewat media.

Tapi, duel Khabib versus Ferguson seperti kutukan. Keduanya tak kunjung berhadapan di atas oktagon atas berbagai alasan. Dan, kemungkinan besar, partai tersebut tak akan terjadi seiring pensiunnya The Eagles.

Fantastis, Ini 15 Petarung UFC dengan Bayaran Tertinggi

"Saya siap untuk bertarung demi sabuk. Itulah mengapa saya kerap bicara di depan media. Saya belum pernah melakukannya, karena tak ada alasan. Meski karena saya tak mau membuat Khabib ketakutan. Tapi, tanpa si bodoh itu pun, saya sudah membuatnya pensiun," kata Ferguson dikutip MMA Mania.

Petarung UFC, Tony Ferguson

Photo :
  • Bloody Elbow

Tak cuma menghina Khabib, Ferguson juga menyindir manajer Ali Abdelaziz. Menurut El Cucuy, Abdelaziz telah bekerja dengan baik.

Abdelaziz, dilanjutkan Ferguson, berhasil menyembunyikan Khabib dari kejarannya dan tetap menjaga rekor tak tersentuh kliennya.

"Dia menjaga kliennya dari lawan yang sangat berbahaya. Maksud saya, orang Rusia itu, mereka menghindari saya sekuat tenaga. Silakan urus bisnis keluargamu. Dan, saya akan menyambutmu, saat kangen oktagon, sama seperti Conor McGregor," tegas Ferguson.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya