Ikuti Mike Tyson, McGregor Juga Siksa Anak-anak di Arena Pertarungan
- Washington Post
VIVA – Mantan petarung UFC, Conor McGregor kedapatan menyiksa anaknya, Conor Jack McGregor Jr belum lama ini. Dia ikut mengolah kemampuan di arena pertarungan bersama sang ayah dan petarung MMA lainnya, Cian Cowley.Â
Hal itu terlihat dari unggahan McGregor di akun media sosial instagram pribadinya pada Kamis 29 Oktober 2020. Dengan menggunakan perlengkapan bertarung, Jack berpose layaknya atlet sungguhan.Â
Dia juga terlihat menghadapi ayahnya. Tidak sendiri, dia ditemani oleh teman sebayanya yaitu Leo Cowly. Diketahui, kesempatan itu hadir saat McGregor melakukan latihan dengan rekan latihannya, Cian Cowley yang juga ayah dari Leo.Â
Soal menyiksa anak di arena pertarungan sebelumnya juga dilakukan oleh legenda tinju dunia, Mike Tyson.Â
Beberapa waktu lalu Iron Mike mengunggah video soal persiapan jelang laga comeback menghadapi Roy Jones Jr. Tapi dalam video itu, sepintas terlihat ada anak-anak yang disiksa Tyson.
Ya, dalam video dengan durasi hampir 1 menit, Tyson memamerkan hasil persiapan terbaru setelah beberapa bulan terakhir menyiksa fisik. Persiapannya sudah menemui babak akhir dan hanya tinggal menunggu waktu untuk naik ring.Â
Namun sepintas terlihat ada sosok anak kecil yang ikut terlibat. Pria cilik dengan kacamata ini ikut sibuk di ring Tyson, dia bahkan sempat berlatih tinju dengan pria dewasa.Â
Diketahui bocah itu adalah anak bungsu Mike Tyson bernama Morocco Tyson. Mungkin dia sedang menemani kesibukan sang ayah jelang duel dengan tajuk amal itu.