Terungkap Laga Comeback Mike Tyson Digelar Agustus 2020, Lawan Siapa?

Duel Mike Tyson versus Kevin McBride
Sumber :
  • The Sun

VIVA – Presiden Bare Knuckle Fighting Championship (BKFC), David Feldman, membocorkan jadwal laga comeback Mike Tyson. Dia mengatakan, laga amal Mike Tyson bakal digelar pada Agustus 2020.

Terpopuler: Gelagat Aneh Mike Tyson, Ole Romeny Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia

Feldman menyatakan demikian karena tawarannya kepada Tyson untuk tanding di BKFC ditolak mentah-mentah. Padahal, dia sudah menawarkan Tyson 20 juta dollar, atau sekitar Rp293 miliar. Tyson pun diberi keistimewaan untuk memilih siapa yang akan dilawannya.

Dijelaskan Feldman, alasan Tyson menolak tawarannya tersebut karena sudah memiliki jadwal untuk bertarung pada Agustus mendatang. "Siapa yang tahu apa yang akan terjadi dengan Mike Tyson," kata Feldman, dikutip Sportbible.

Profil Mike Tyson Legenda Tinju Dunia yang Berhasil Ditaklukan Jake Paul

Petinju legendaris dunia, Mike Tyson

"Tim manajemennya mengatakan dia akan bertarung di bulan Juli, namun karena pandemi, kemudian mereka mengatakan Tyson akan bertarung di bulan Agustus. Jadi, siapa yang tahu apa yang akan terjadi dengannya?" sambungnya.

Pengakuan Mike Tyson Hampir Meninggal Sebelum Melawan Jake Paul

Sayangnya, Feldman tak menyebutkan siapa yang akan menjadi lawan Tyson. Namun, sejumlah nama berseliweran dalam beberapa bulan terakhir.

Mereka adalah Shannon Briggs, Tyson Fury, Roy Jones Jr, Riddick Bowe, Lennox Lewis, John Fury, hingga Evander Holyfield.

Nama terakhir menjadi kandidat terkuat. Pasalnya, Holyfield memiliki kenangan yang fenomenal saat Tyson mengigit telinganya 28 Juni 1997 silam.

Terlepas dari siapa pun lawannya, Tyson sepertinya sudah siap untuk menyambut pertarungan pertamanya sejak 15 tahun lalu. Sedari Mei 2020, pasca mengumumkan comeback, Tyson sering memamerkan aktivitas latihannya.

Mike Tyson dan Evander Holyfield

Tyson pun berhasil menurunkan berat badannya dan mengembalikan kecepatan pukulan. Sebelum mengumumkan comeback pada Mei 2020 lalu, Tyson memiliki berat badan 131 kg, Kini, Si Leher Beton mengalami penurunan berat badan sekitar 32 kg dan kini memiliki berat badan 99 kg.

Baca Juga:

Ngilu, Penampakan Terbaru Marquez Setelah Operasi
Mengerikan, Penampakan Latihan Mike Tyson Bikin Geger
Pro Kontra 29 Pemain Timnas Indonesia Pilihan Shin Tae-yong

Ivar Jenner di laga China vs Timnas Indonesia

Terpopuler: Amunisi Tambahan Timnas Indonesia Lawan Arab Saudi, Erick Thohir Tantang Shin Tae-yong

Berita seputar pertandingan Timnas Indonesia melawan Timnas Arab Saudi menjadi buruan pembaca VIVA Bola sepanjang Senin 18 November 2024.

img_title
VIVA.co.id
19 November 2024