Suwardi Tak Mau Kasih Napas Panjang ke Rama Supandhi

Suwardi vs Jeremia Siregar
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA – Juara kelas terbang One Pride Mixed Martial Arts, Suwardi, sudah menargetkan akan menang dalam ronde tertentu. Suwardi tak mau memberikan Rama napas yang panjang dan setidaknya bisa menang dalam tempo maksimal tiga ronde.

Perburuan Sabuk Abadi One Pride MMA, Suwardi Tak Mau Remehkan Lawan

"Prediksi saya, cukup tiga ronde. Saya akan kalahkan Rama," kata Suwardi.

Tak terlalu lama pula sebenarnya dan cukup bisa memberikan hiburan. Duel Suwardi versus Rama memang sudah dinantikan lama.

Perebutan Sabuk Abadi One Pride MMA, Suwardi Tak Mau Remehkan Lawan

Sebab, partai ini berbalut dendam. Suwardi pernah kalah pada 2015 lalu dari Rama.

Hanya saja, ajangnya berbeda, yakni kontes submission. Kini, keduanya dipertemukan di oktagon One Pride.

Jawara MMA Ingin Hajar Mario Dandy, Bintang Emon: Tahan Mas Wardi

Berstatus juara, Suwardi tentunya punya banyak senjata rahasia. Itu pun sudah dibuktikan Suwardi dalam beberapa kesempatan karena banyak kuncian mustahil yang sudah dikeluarkannya.

Rama juga mewaspadainya. Tapi, Suwardi tak mau menganggap remeh Rama.

Wajar saja, karena Becak Lawu tak mau terpeleset. Kemenangan atas Rama, bisa mengantarkan Suwardi meraih sabuk abadi.

"Momennya juga sangat spesial, bertepatan dengan ulang tahun tvOne. Saya bisa dapat sabuk abadi di momen spesial ini," tegas Suwardi.

Indonesia vs China Lewat One Pride MMA-WLF Teken Kerja Sama: Are You Ready?

9 Petarung Indonesia Hadapi China di One Pride MMA King Size New Champion

Sembilan petarung One Pride MMA Indonesia akan tampil dalam pertandingan internasional pada Juni 2024 mendatang. Mereka menghadapi para petarung asal China.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024