PRSI Senang Venue Akuatik Sesuai Standar Internasional
- ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
VIVA – Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) senang venue atau Gelanggang Akuatik, yang baru saja direnovasi, sudah sesuai dengan standar internasional. Renovasi venue itu, yang berlokasi di kompleks Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan, dalam rangka persiapan Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang,
Ketua Umum PRSI, Anindya Novyan Bakrie, menyampaikan bahwa PRSI telah menjajal sendiri stadion itu. Menurut Anin, sapaannya, segala hal dari konstruksi fisik kolam hingga suhu air, telah dibuat sesuai dengan standar yang diterapkan oleh FINA, induk internasional cabang olahraga akuatik.
"Kemarin kita ikut mencoba sendiri, nyemplung, dan airnya bagus, dingin sesuai dengan standar FINA temperaturnya. Dan kelihatannya, berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan teman-teman di lapangan, (Stadion Akuatik) sudah sangat siap," ujar Anin di Kantor Wakil Presiden, Kamis 23 November 2017.
Menurut Anin, perbaikan hanya perlu dilakukan dalam hal kepastian suplai air ke setiap kolam yang berada di dalam stadion. Meski demikian, Anin yakin aspek kecil yang diperlukan untuk membuat Stadion Akuatik menjadi lebih baik itu bisa diselesaikan dalam waktu sekejap.
Anin juga mengapresiasi Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (KemenPUPR), Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), serta Indonesia Asian Games 2018 Organizing Committee (INASGOC) selaku pihak-pihak yang membuat renovasi Stadion Akuatik terjadi.
"Ini menjadi suatu kebanggaan, dan ini mungkin juga bisa menjadi jawaban terhadap publik bahwa dana yang telah digunakan itu sudah berhasil diselesaikan dan bahkan diaktifkan dalam bentuk event yang internasional," ujar Anin. (ren)