Harumkan Bangsa, Atlet ASEAN Para Games Disambut Meriah
- Dok. Kemenpora
VIVA.co.id – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, menyambut kembalinya para pahlawan olahraga yang baru saja mengharumkan nama bangsa melalui ajang ASEAN Para Games 2017 Kuala Lumpur.
Penyambutan dilakukan di di Bandara Internasional Adi Sumarmo, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Minggu, 24 September 2017.
Kontingen yang terdiri dari 196 atlet, 53 pelatih, dan 19 pedamping itu berhasil meraih juara umum dalam ajang multievent se-Asia Tenggara itu. Mereka mengumpulkan 126 medali emas, 75 perak, dan 50 perunggu.
"Alhamdulillah, alhamdulillah, alhamdulillah. Indonesia juara, Indonesia juara, Indonesia juara, dan akan terus menjadi juara. Dua kalimat itu terucap dari seluruh bibir, hati, dan cita-cita masyarakat Indonesia," kata Imam.
Sebanyak 36 rekor berhasil dipecahkan Indonesia, antara lain jumlah medali emas lebih besar dari rekor sebelumnya yang berjumlah 99 yang diraih saat ASEAN Para Games 2014 di Myanmar.
"Sudah dua hari ini diucapkan secara bersama-sama, itu pertanda kita bersyukur berterima kasih kepada seluruh atlet Paragames kita, yang telah berjuang habis-habisan, mati-matian untuk meninggikan Merah Putih dan menggelorakan Indonesia Raya di multievent se-ASEAN ini," kata Imam.
Imam juga mengucapkan terima kasih khusus kepada Wali Kota Solo, FX Hadi Rudyatmo, selaku tuan rumah markas tim Paragames Indonesia. "Terima kasih Pak Wali Kota Solo, FX Rudy, tuan rumah, atlet paragames ini bermarkas," katanya.
Usai penyambutan di bandara, berupa penyalaman, pengalungan bunga dan pelukan hangat, dilakukan arak-arakan sebagai perayaan kemenangan tersebut.
Arak-arakan yang dimeriahkan sejumlah kampus, sekolah, dan juga perguruan silat itu melewati rute dari Bandara Adi Sumarmo menuju Hotel Lor In.
Acara dilanjutkan dengan ramah tamah antara Menpora dan jajaran dengan para atlet. Dalam kesempatan ramah tamah itu, Menpora mengungkapkan janji untuk memberikan bonus yang sama dengan yang diberikan kepada atlet SEA Games.
Selain itu, Menpora menjanjikan untuk memperjuangkan para peraih medali emas menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau Aparatur Sipil Negara (ASN) melalui jalur khusus. (ase)