Perenang Indonesia Berjaya di Asean Schools Games 2017

Tim Indonesia di Asean School Games
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Enam medali emas berhasil disumbang cabang olahraga renang di hari ketiga Asean Schools Games 2017 yang berlangsung di Singapore Sport Scholl Games ke-9, Singapura, Senin, 17 Juli 2017. Di cabang olahraga renang, Indonesia menempati posisi puncak klasemen perolehan medali dengan total 16 emas, 9 perak dan 7 perunggu. 

Akuatik Indonesia Resmi Ganti Nama Jadi Federasi Akuatik Indonesia

Cabang renang menjadi penyumbang medali terbanyak untuk kontingen Indonesia, sekaligus telah melampaui target 12 emas dari Kemenpora. Peringkat kedua Filipina dengan 6 emas, ketiga SIngapura dengan 4 emas, Lalu Malaysia di posisi lima dengan 2 emas diikuti Thailand dan Vietnam masing-masing satu emas. 

Di jelaskan Wakil Ketua Umum PB PRSI Bidang Pembinaan dan Prestasi serta Litbang, Harlin Rahardjo proses regenerasi di renang berjalan baik.
 
"Bahkan di putri, Azzahra, Adinda, Felicia, Sofie, Angel Yus merupakan pemegang rekor nasional dan mereka berusia dibawah 17 tahun," jelas Harlin.

Reza Rahadian Akui Sempat Jadi Atlet Renang Profesional Sebelum Terjun Akting

"Selain itu Asean School Games ini juga menunjukkan prestasi renang dan sekolah bisa berjalan bersama," kata Harlin dalam rilis yang diterima Viva.co.id.

Ditambahkan  Akbar Nasution sebagai pelatih kepala, kesuksesan ini terjadi karena meningkatnya kerjasama antar para pelatih, pengurus dan juga pihak Kemenpora yang mendukung semua kegiatan. 

Millennium Aquatic Jakarta Juara 8 Kali Kejurnas IOAC 2023

"Para perenang yang berpartisipasi juga menunjukan karakter yang sangat baik didalam mengikuti semua aturan tim, akhirnya terjadilah kekompakan, kenyamanan dan juga kebersamaan dalam menghadapi tugas-tugas mereka," papar Akbar yang mendampingi tim.

"Saya sebagai kepala pelatih yang ditugaskan membawa tim ini sangat bangga terhadap generasi perenang-perenang muda kita. Sepertinya apabila kesolidan tim ini terus di bina dan di tingkat kan, olahraga Indonesia khususnya Renang memiliki masa depan yang sangat cerah," imbuhnya.

Di hari Senin, Azzahra menjadi bintang dengan sumbangan tiga medali emas di nomor pesialisnya 200 meter gaya ganti perorangan putri dengan catatan 2 menit 19,79 detik. 

Perak juga diraih perenang Indonesia lainnya Adinda Larasati dan perunggu dari Thailand Dee Ngam Nutvasa. 

Emas kedua Azzahra diraih melalui nomor 800 meter gaya bebas putri dengan catatan 9 menit 12,07 detik. Perak disabet perenang Vietnam Ngoc Quyen Le Duong dan perunggu diraih perenang Indonesia lainnya Prada Hana Farmadini. 

Emas ketiga Azzahra diraih lewat nomor beregu yakni estafet  4x100 meter gaya bebas. Azzahra bersama tiga perenang Indonesia lainnya Laila Siti Amina, Adinda Larasati dan Fauziyyah Rahma Pratistia. Tim estafet menorehkan catatan waktu 3 menit 55,96 detik. Medali perak diraih Singapura dan perunggu direbut Filipina. 

Masih kategori putri, emas disumbang Felicia Angelica yang turun di nomor 200 gaya dada dengan catatan 2 menit 33,84 detik. medali perak diraih perenang Indonesia lainnya Azzahra Permatahani dan perunggu dari Singapura Si Min Jade Lim. 

Sedangkan di nomor 50 meter gaya kupu-kupu, emas Indonesia dipersembahkan Adinda Larasati dengan catatan 28,50 detik. Medali perak perenang Singapura Lee Rui Yan dan perunggu perenang Indonesia lainnya Angel Gabriel Yus. 

Di kategori putra, satu emas disumbang Erick Ahmad Fathoni yang turun di nomor 200 gaya ganti dengan catatan 2 menit 09,11 detik. Medali perak diraih Luong Jeremie dari Vietnam dan perunggu Soon Sebastian dari Malaysia. 

Cabang renang, hari Rabu, 19 Juli 2017 masih mempertandingkan beberapa nomor lainnya.

Persaingan Sengit Atlet Renang Berebut Medali Emas di PON 2024

Persaingan Sengit Atlet Renang Berebut Medali Emas di PON 2024

Persaingan sengit para atlet renang terjadi di cabang olahraga renang PON XXI Aceh-Sumut yang berlangsung di Kolam Renang Selayang, Senin, 16 September 2024.

img_title
VIVA.co.id
17 September 2024