Di Twitter, Muhammad Ali Rupanya Dikenal Sebagai Pesepakbola
- REUTERS
VIVA.co.id – Tren menarik yang banyak lakukan pengguna media sosial untuk mengekspresikan pendapat mereka rupanya kini sudah menjadi keniscayaan di tengah pesatnya arus informasi. Namun apa jadinya jika hal tersebut dilakukan terkesan asal-asalan dan tidak memiliki pengetahuan tentang subjek yang dibicarakan, menjadi sangat memalukan tentunya.
Kejadian inilah yang menimpa seorang dengan nama akun Twitter @Anandita_patel. Bermaksud untuk mengikuti tren dalam menyampaikan ucapan belasungkawa kepada mendiang petinju legendaris, Muhammad Ali, postingan-nya justru menjadi ramai dengan hujatan.
Dalam tweet-nya Sabtu 4 Juni 2016 tersebut, akun tersebut menyebutkan bahwa Muhammad Ali yang meninggal dunia di Amerika Serikat hari itu adalah seorang 'pesepakbola terbesar'.
"RIP Mohammad Ali. Pesepakbola terbesar sepanjang masa yang lebih baik dari Maradona, Messi dan Ronaldo."
Sontak tulisan tersebut itu pun langsung menimbulkan reaksi keras para netizen lainnya yang merasa tak nyaman dengan tweet akun @Anadita_patel itu. Menanggapi sejumlah reaksi tersebut, klarifikasi pun sempat dituliskan oleh akun itu.
Namun, usai mengeluarkan klarifikasinya itu, tak lama kemudian akun tersebut dihapus dan sudah tak terdaftar lagi di Twitter setelah menjadi trending topic.