Srikandi Jakarta Pertamina Ikuti Jejak Tim Putra
Sabtu, 5 Maret 2016 - 23:18 WIB
Sumber :
- Dyah Ayu Pitaloka/VIVAnews
VIVA.co.id
- Langkah tim putra Jakarta Pertamina Energi ternyata berhasil diikuti oleh barisan srikandi. Tim putri Jakarta Pertamina mempermalukan pendatang baru, Bekasi BVN, dengan skor mencolok, 3-0, dalam lanjutan seri ketiga Proliga, di GOR Mastrip, Probolinggo.
Baca Juga :
Jakarta Pertamina Energi Kandaskan BNI Taplus
Pada set pertama, Jakarta Pertamina unggul jauh, 25-14. Bekasi BVN kemudian melancarkan perlawanan sengit di set kedua. Namun, pada akhirnya Jakarta Pertamina Energi berhasil menang dengan skor 25-23.
Bekasi BVN tampak 'kehabisan bensin' di set ketiga. Mereka kembali kalah dengan marjin skor mencolok, 25-15.
Tentunya, ini menjadi modal bagus bagi Jakarta Pertamina jelang laga melawan Jakarta PGN Popsivo, Minggu, 6 Maret 2016. Meski begitu, pelatih tim putri Jakarta Pertamina, Risco Herlambang, menegaskan tetap mewaspadai ancaman dari PGN Popsivo.
Menjadi hal yang wajar karena banyak pemain PGN Popsivo berstatus sebagai mantan pemain Jakarta Pertamina. "Mari kita lihat performa pemain di lapangan, besok," kata Risco dalam rilisnya kepada VIVA.co.id.
Sementara, manajer Jakarta Pertamina, Sutrisno, merasa puas dengan hasil yang diraih tim putra dan putri pada hari pertama di seri ketiga. "Kami harus fokus di pertandingan besok, tim putri akan berhadapan dengan PGN Popsivo yang tangguh," ujar Sutrisno.
(mus)
Halaman Selanjutnya
Tentunya, ini menjadi modal bagus bagi Jakarta Pertamina jelang laga melawan Jakarta PGN Popsivo, Minggu, 6 Maret 2016. Meski begitu, pelatih tim putri Jakarta Pertamina, Risco Herlambang, menegaskan tetap mewaspadai ancaman dari PGN Popsivo.