Menteri Yuddy Lantik Pengurus Anyar Lemkari

Para pengurus Lemkari beserta Menpan RCB, Yuddy Chrisnandi.
Sumber :
  • Humas Lemkari
VIVA.co.id
Indonesia Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Karate Dunia
- Kepengurusan Lembaga Karate-do Indonesia (Lemkari) periode 2016-2020, sudah diresmikan. Pelantikan dilakukan langsung oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), Yuddy Chrisnandi, yang juga bertindak sebagai Ketua Umum PB Lemkari, pada Kamis 3 Maret 2016, di Jakarta.

Dicopot Jokowi, Yuddy Akan Fokus Mengajar
Dalam acara pelantikan ini, Yuddy meminta kepada pengurus baru Lemkari untuk bisa meningkatkan prestasi di segala level. Yuddy juga berharap, Lemkari bisa menyumbang lebih banyak atlet ke pelatnas di masa pimpinannya.

Soal Surat Rekomendasi Yuddy, Jokowi Sebut Tidak Etis
Yuddy menilai Lemkari memiliki peluang untuk meraih target tersebut. Namun, ditegaskan olehnya harus ada kesamaan visi dan misi di antara para pengurus.

"Sulit untuk mengembangkan potensi-potensi yang ada jika kami tidak solid. Kami juga harus tahu ke mana harus melangkah dan bergerak," terang Yuddy.

Sebagai langkah awal dalam program pembinaan prestasi, Yuddy meminta kepada kepengurusan baru untuk merunut data resmi mengenai jumlah anggota Lemkari. Dia meminta agar para pengurus bisa lebih tertib administrasi.

Hal tersebut, menurut Yuddy, sangat diperlukan. Sehingga jumlah anggota Lemkari di lapisan majelis sabuk hitam, pemegang Dan I, penyandang sabuk cokelat, dan lainnya bisa diketahui secara pasti.

"Lewat data tersebut, kami bisa melakukan pembinaan karir demi pengembangan potensi karateka," kata Yuddy.

Target terbesar Yuddy di masa kepengurusannya adalah membangun fasilitas pemusatan latihan. "Rencananya dibangun di Bali. Kami memang berniat membangun fasilitas pemusatan latihan yang mumpuni," jelas Yuddy.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya