Venue PON Cabor Menembak Ambruk Diterjang Hujan Deras
- Arnas Padda/ANTARA FOTO
VIVA – Kejadian mengejutkan kembali datang dari Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 Aceh-Sumatera Utara.
Venue cabang olahraga menembak ambruk saat pertandingan sedang berlangsung.
Diduga talang air yang berada di atap tersebut ambruk terkena hujan deras. Beruntung, dalam kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa.
Dalam video yang viral di media sosial. Para atlet dan ofisial yang sedang bertanding sontak berhamburan keluar ruangan.
Akibat kejadian ini, panitia penyelenggara terpaksa menunda pertandingan menembak hingga waktu yang belum ditentukan. Hal ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan keselamatan seluruh peserta.
Sementara itu, Ketua KONI, Marciano Norman, mengatakan talang air ambruk gara-gara cuaca yang sangat ekstrem.
“Di lapangan tembak memang situasi dan cuacanya buruk hujan ini ekstrem sehingga karena hujan, angin kencang ada bagian talang airnya itu yang tidak mampu menahan beban dan akhirnya jebol,” ucap Marciano.
“Kebetulan nomor ini pertandingannya sudah selesai dan atletnya sudah dapat penghargaan,” tambahnya.