Lepas 200 Atlet Bertarung di PON 2024, Bobby Nasution: Berprestasi dan Harumkan Nama Medan

Walikota Medan, Bobby Nasution saat melepas 200 atlet untuk bertarung di PON 2024, Aceh-Sumut.(dok Pemko Medan)
Sumber :
  • VIVA.co.id/B.S. Putra (Medan)

Medan, VIVA – Walikota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution melepas 200 atlet asal Kota Medan dan bergabung dengan kontingen Provinsi Sumut, untuk bertarung di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI tahun 2024, Aceh-Sumut.

Seru! Hasan Basri Singgung Aparat Negara Cawe-cawe Untungkan Bobby Nasution: Jadi Aja Timses

Kegiatan ini, dilakukan Bobby Nasution usai memimpin Upacara Pengibaran Bendera Sang Merah Putih memperingati HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia di Lapangan Apron Charlie Lanud Soewondo, Kota Medan, Sabtu 17 Agustus 2024.

Pelepasan ditandai dengan penyerahan bendera pataka. Menantu Presiden Joko Widodo ini berharap agar seluruh atlet dapat bertanding dengan mengeluarkan seluruh kemampuan terbaiknya.

Edy Sindir Wali Kota Sering Langsung Ketemu Menteri, Bobby: Bapak Juga Pernah Minta Tolong Saya

"Selamat bertanding, saya berharap seluruh atlet dan pelatih yang akan tampil di PON 2024 Aceh-Sumut tampil dengan baik," kata suami Kahiyang Ayu itu.

Atas hal itu, Bobby Nasution berharap dapat mengharumkan nama Provinsi Sumut, khususnya Kota Medan di pesta olahraga dnegan meraih prestasi dan menyumbangkan medali bagi Sumut.

Temuan Bawaslu Keterlibatan Camat, Lurah dan Kades di Tapsel Deklarasi Dukung Bobby Nasution

“Mampu berprestasi sehingga mengharumkan nama Kota Medan dan Provinsi Sumut,” tutur Bobby Nasution.

Paslon Cagub Cawagub Sumut Bobby Nasution-Surya di Debat Pilgub Sumut

Kasus Camat Hingga Kades di Tapsel Dukung Bobby-Surya Naik Status jadi Dugaan Pidana Pemilu

Bawaslu Tapanuli Selatan, menyebut kasus deklarasi dukungan oknum kades dan lurah, se-Kecamatan Sayur Matinggi Tinggi, Tapsel, naik jadi dugaan pelanggaran pidana pemilu.

img_title
VIVA.co.id
15 November 2024