Kontingen Indonesia di Olimpiade Paris Terbaik dalam 20 Tahun

Kontingen Indonesia dalam parade pembukaan Olimpiade 2024 Paris
Sumber :
  • tangkapan layar

Jakarta, VIVA – Kontingen Indonesia di Olimpiade Paris 2024 menjadi yang terbaik dalam 20 tahun terakhir. Dua medali emas dan satu medali perunggu bisa didapatkan.

Jumlah tersebut menempatkan Indonesia menjadi negara ASEAN terbaik kedua dalam urusan perolehan medali. Sedang posisi puncak jadi milik Filipina dengan dua emas dan dua perunggu.

Sejak Olimpiade Athena 2004, kontingen Indonesia tidak berhasil merebut dua medali emas. Satu medali emas, satu medali perak, dan dua medali perunggu jadi raihan ketika itu.

Berlanjut ke Olimpiade Beijing 2008, posisi Indonesia ada di urutan 42. Itu tak lepas dari keberhasilan atlet Indonesia merebut satu medali emas, satu medali perak, dan empat perunggu.

Kontingen Indonesia di Upacara Pembukaan Olimpiade Paris 2024

Photo :
  • Istimewa

Saat Olimpiade London 2012, olahraga Indonesia seakan-akan alarm-nya menyala. Tak ada medali emas yang bisa dibawa pulang ke Tanah Air.

Berlanjut ke Olimpiade Rio de Janeiro 2024. Indonesia berhasil menyabet medali emas lewat Lilyana Natsir/Tontowi Ahmad. Lalu ada tambahan berupa dua medali perak.

Saat Olimpiade Tokyo 2020 situasi tak menentu. Pandemi COVID-19 masih membayangi publik. Di tengah protokol kesehatan yang ketat, tapi Indonesia masih mampu bersinar.

Pupuk Indonesia Dukung Angkat Besi Indonesia, Hasilnya Medali Emas Olimpiade

Satu medali emas, satu medali perak, dam tiga perunggu berhasil didapatkan. Kontingen Merah Putih mengakhiri perjalanan dengan penuh senyum.

IShowSpeed Disebut Pakai Jersey KW Tim Indonesia Saat Live Streaming
Gregoria Mariska Tunjung sabet medali perunggu Olimpiade 2024

Atlet Indonesia di Olimpiade Dapat Ribuan Es Krim

Para atlet Olimpiade Indonesia mendapatkan dukungan penuh saat tampil membela Merah Putih di kancah Internasional.

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024