Dorong Pertumbuhan Ekonomi, PB PON Sumut akan Libatkan Ratusan Pelaku UKM

Wakil Ketua Bidang Pemasaran PB PON Sumut, Naslindo Sirait.(istimewa/VIVA)
Sumber :
  • VIVA.co.id/B.S. Putra (Medan)

Medan, VIVA  – Panitia Besar (PB) Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024, mendorong pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) memanfaatkan momen event olahraga empat tahun sekali ini, untuk memasarkan produknya dan meningkatkan omset.

Taklukkan Bali 3-1, Tim Esports Sumut Sabet Medali Emas Nomor Mobile Legends

Wakil Ketua Bidang Pemasaran PB PON Sumut, Naslindo Sirait mendorong pemasaran bagi pelaku UKM, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut, sudah menyiapkan stan UKM di venue pertandingan dan juga hotel-hotel tempat penginapan kontingen PON 2024 nantinya.

Naslindo, yang juga menjabat sebagai Kepala Dinas (Kadis) Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Provinsi Sumut, mengatakan terus akan melibatkan secara maksimal pelaku UKM di PON 2024 ini.

Tim Arung Jeram Putri Sumut Sukses Persembahkan Dua Medali Emas di PON 2024

"Sedang kita jajaki, selain di tempatkan di venue pertandingan yang ada, kita juga kita buka gerai di hotel-hotel," ucap Naslindo kepada wartawan, Jumat 9 Agustus 2024.

Tidak hanya itu, Naslindo mengatakan para pelaku UKM nantinya juga akan dibuatkan program yang sejalan dengan penyelenggaraan PON XXI 2024, baik di Kota Medan maupun Kabupaten dan Kota penyelenggara lainnya di Sumut.

Jatim Raih Emas Cabor Sepakbola PON 2024 Usai Kalahkan Jabar

"Juga kita buat side event di Lapangan Benteng selama PON berlangsung. Di Kabupaten dan kota juga kami minta agar di buat side event di luar venue," kata Naslindo.

Ditanya mengenai jumlah UKM yang sudah dipastikan terlibat di ajang olahraga nasional empat tahunan tersebut, Naslindo mengatakan pihaknya masih melakukan pendataan. Namun dirinya memastikan akan ada ratusan UKM yang siap terlibat nantinya.

"Kami masih proses kurasi. Tapi perkiraannya sekitar 200 sampai dengan 300 UKM," ucap Naslindo. 

Leica Al Humaira Lubis saat berpelukan dengan ayahnya, Andi Lubis usai berhasil sabet medali emas di PON 2024.(istimewa/VIVA)

Leica, Anak Sang Fotografer PON 2024 Sukses Raih Medali Emas Cabor Karate

Leica, Anak Sang Fotografer PON 2024 Sukses Raih Medali Emas Cabor Karate

img_title
VIVA.co.id
19 September 2024