Ngeri, Filipina Raih Emas Kedua di Olimpiade 2024
- Tatler Asia
VIVA – Negara ASEAN, Filipina kembali meraih emas di Olimpiade 2024. Kali ini, raihan tersebut kembali dicapai Carlos Yulo dari cabang olahraga senam nomor artistik tepatnya alat kuda-kuda lompat atau vault.
Keberhasilan ini sempat mengejutkan karena Carlos Yulo sama sekali tidak diunggulkan lantaran di babak kualifikasi hanya berada di peringkat keenam. Namun, ketika tampil dalam putaran final berhasil mengalahkan lawan-lawannya.
Total, Yulo mengumpulkan poin 15.116. Poin ini membuatnya menjadi yang teratas dibanding delapan atlet lain yang tampil pada perebutan medali.
Yulo mengalahkan atlet Armenia Artur Davtyan yang harus puas dengan medali perak dan Harry Hepworth dari Inggris yang membawa pulang medali perunggu.
Ini adalah emas kedua Yulo untuk Filipina di Olimpiade 2024. Sebelumnya, pada Sabtu 3 Agustus 2024, Indonesia juga meraih medali emas di senam artistik lantai.
Dua emas dari Yulo sudah cukup membuat Filipina kini menjadi negara Asia Tenggara dengan koleksi emas terbanyak untuk sementara di Olimpiade 2024.
Filipina kini menempati peringkat ke-19 bersama Azerbaijan dan Serbia yang sama-sama mengumpulkan dua emas.
Sementara Indonesia dan Malaysia merupakan negara dari kawasan ASEAN yang juga sudah mengoleksi medali dengan total satu perunggu dari cabang olahraga badminton.