Animo Peserta 2nd Southeast Asia OWS Tinggi, Waketum Akuatik: Karena Daya Tarik Pulau Bali

Waketum PB PRSI, Harlin Raharjo
Sumber :
  • PB PRSI

Bali –  Akuatik Indonesia menggelar Kejuaraan 2nd Southeast Asia Open Water Swimming Championship 2024 yang berlangsung di Pantai Jimbaran Hotel Intercontinental, Bali, 28-30 Juni 2024.

2nd Southeast Asia OWS Championship, 2 Perenang Ini Optimis Berikan yang Terbaik untuk Indonesia

Wakil Ketua Umum Pengurus Besar Akuatik Indonesia, Harlin Rahardjo menjelaskan 2nd SEA OWS 2024 merupakan kejuaraan renang di perairan terbuka untuk yang kedua kalinya di gelar setelah sebelumnya di gelar di Malaysia.

"Event ini merupakan kegiatan yang kedua setelah Malaysia. Dan animo dari peserta negara-negara Asia Tenggara lumayan. Ini pesertanya dua kali lipat dari pada event pertama di Malaysia," jelas Harlin Rahardjo saat konferensi pers 2nd Southeast Asia OWS 2024 melalui zoom meeting pada Selasa, 25 Juni 2024.

PDIP Bakal Tutup Bulan Bung Karno di GBK, Begini Rangkaian Acaranya

Harlin mengungkapkan, meningkatnya peserta 2nd Southeast Asia OWS 2024 dikarenakan daya tarik Pulau Bali yang menjadi destinasi wisata dunia.

"Mungkin karena daya tarik Bali kali ya. Jadi waktu itu kita umumkan Indonesia menjadi tuan rumah di Bali mereka langsung semangat.  Dan alhamdulillah kita juga bisa mendapatkan tempat yang bagus di Jimbaran," ujarnya.

Banyak Oknum Wisatawan Asing Berulah, Niluh Djelantik Menangis Lihat Kondisi Bali

Wakil Ketua Umum Pengurus Besar Akuatik Indonesia, Harlin E.Rahardjo

Photo :
  • VIVA.co.id/Maha Liarosh (Bali)

Dipilihnya Pantai Jimbaran Bali sebagai venue kata Harlin, Pantai Jimbaran mempunyai garis pantai yang panjang. Air laut di Jimbaran relatif tenang dibandingkan yang langsung berhadapan dengan samudera atau laut bebas.

"Jadi sangat mudah kita bikin water swimming dengan berbagai jarak. Ruang untuk movement-nya cukup luas," jelasnya.

Selain itu, kata Harlin Pantai Jimbaran juga dekat dengan airport, dan memiliki sunset yang sangat indah dan menarik untuk dijadikan tempat wisata.

"Wisata kuliner di dekat situ juga ada sea food ter enak di Bali dan mungkin di Indonesia. Dan yang menjadi hal penting adalah penginapan di sekitar cukup banyak," imbuhnya.

Dikatakan Harlin, untuk menyemarakkan event ini, Akuatik Indonesia juga mensosialisasikan dan mempopulerkan program AYO BeRenang dalam ajang Festival Festival Open Water Swimming (OWS) Indonesia yang berlangsung, Minggu 30 Juni 2024 pukul 10.00 WITA.

"Kita menyelenggarakan Festival OWS Indonesia yang terbuka untuk umum mulai umur 12-70an. Tertua kemarin yang mendaftar kalau tidak salah umur 75 tahun," jelasnya.

Kejuaraan OWS yang digelar di Bali diharapkan bisa menjadi titik awal gerakan AYO BeRenang berjalan di seluruh pelosok Indonesia.

"Ini salah satu program Akuatik Indonesia untuk mempopulerkan renang dengan tagline Ayo BeRenang. Selain itu event ini diharapkan ikut mendorong Sport Tourism di Bali," tambah Harlin Rahardjo.

Sekjen Akuatik Indonesia Ali Patiwiri mengatakan,  2nd Southeast Asia OWS Championship 2024 akan diikuti tuan rumah Indonesia, Singapura, Malaysia, Thailand. 

"Kita mendapat support dari SEAA, Kemenpora dan Kemenparekraf serta Pemprov Bali. Termakasih kepada Pemprov Bali yang sudah diterima langsung oleh Pj. Gubernur Bali dan mendapat support yang luar biasa. Arahan beliau bahwa event ini bisa menjadi kalendar tetap setiap tahun di Bali," kata Ali. Patiwiri.

Dikatakan Ali, cabor OWS yang berlokasi di Pantai Jimbaran, akan berdampak positif terhadap sport tourism di Bali.

"OWS ini venuenya di laut dan banyak nilai positif untuk tingkatkan pariwisata.Tentunya ini akan mendorong cabang olahraga Open Water Swimming ini menjadi satu cabang olah raga yang bisa mendorong pariwisata,," jelasnya.
.
Indonesia sebagai tuan rumah Second Southeast Open Water Swimming Championship 2024 akan menurunkan 44 atlet. Sementara  Singapura menurunkan 17 atlet, Thailand 17 atlet dan Malaysia 10 atlet.

Total peserta yang telah mendaftar dalam ajang 2nd South Asia OWS sebanyak 90 peserta, 50 official dan peserta Festival OWS sebanyak 350 peserta.

Nomor yang akan dilombakan untuk 2nd Southeast OWS Indonesia yakni, 5 Km, 10 Km, dan estafet 4x1500 Meter. Untuk nomor Festival OWS yakni, 1 Km, 1,5 Km dan 3 Km.

Jadwal pelaksanaan 2nd Southeast Asia OWS dimulai pada Jumat 27 Juni yang akan melombakan nomor 5 Km putra dan putri. Selanjutnya pada Sabtu 29 Juni akan melombakan nomor 10 Km putra dan putri. Serta hari ketiga melombakan estafet 4x1,5 Km campuran putra dan putri.

Festival OWS 2024 akan dimulai pada Minggu 30 Juni 2024 pukul 10.00 WIB. Festival OWS diikuti 350 peserta yang akan berlomba di nomor 500 M, 1 Km, 1,5 Km hingga nomor 3 Km.

2nd Southeast Asia OWS Championship 2024 didukung oleh Kemenpora, Kemenparekraf, Hotel Intercontinental Jimbaran Bali, Bakrie Pipe Industries, VKTR, Multi Kontrol Nusantara, Tower Bersama Grup, Bank BCA, PTPN 4, Polytron, Caffino, Kopi Tubruk Gadjah, Pertamina International Shipping, Hydro Coco, Fitbar, Kompas Gramedia, ISG.

Selain itu juga didukung media partner antv, tvOne, viva.co.id, Kompas.id, Kompas TV, Kompas.com, Tribunnews, Jawa Pos, Metro TV, medcom.id, Media Indonesia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya