Panahan Indonesia Tambah Dua Tiket Olimpiade Paris 2024, CdM: Mari Berjuang Bersama!

VIVA Militer: Diananda Choirunisa Atlet Panahan yang ikut Olimpiade Tokyo 2020
Sumber :
  • Penkostrad

Jakarta – Chef de Mission (CdM) Kontingen Indonesia untuk Olimpiade 2024 Paris, Anindya Bakrie mengapresiasi pencapai tim beregu recurve putri Indonesia.

Maryam March Maharani Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Apresiasi tersebut disampaikan usai tim recurve putri Indonesia, berhasil menambah dua tiket di ajang olahraga bergengsi, Olimpiade 2024 Paris.

“Alhamdulillah panahan berhasil menambah tiket ke Paris dari Syifa Nur Afifah, Rezza Octavia dan Diananda Choirunisa yang sebelumnya sudah lolos,” ujar Anindya di Instagram pribadinya, dikutip Jumat, 21 Juni 2024.

Jadi Tren Baru, Dara Arafah Ajak Geng Kajiannya untuk Coba Olahraga Ini

Anindya Bakrie

Photo :
  • VIVA/ Deddy Setiawan

“Jadi akan ada empat atlet panahan yang bakal berjuang di Olimpiade Paris 2024 nanti. Selamat! Mari berjuang bersama untuk Indonesia,” demikian Anindya.

Lalu Muhammad Zohri Resmi Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Lewat Jalur Khusus Ini

Adapun, dua tiket tambahan tersebut diperoleh Indonesia melalui jalur perebutan sisa tiket berdasarkan kuota rangking dunia.

Hal ini diketahui usai pertandingan terakhir babak eliminasi bregu recurve putri di ajang Hyundai Archery World Cup Stage (AWCS) 3 di Antalya, Turki, Kamis 20 Juni 2024 kemarin.

Selain pencapaian di AWCS 3 Turki, dua tiket tambahan dari beregu putri ini juga dihasilkan dari perjuangan tim beregu recurve putri Indonesia yang konsisten berlaga di beberapa kompetisi resmi panahan dunia sejak 2023.

Beregu recurve putri Indonesia kini menempati peringkat kesembilan dunia dengan total 179,5 poin. Total poin tersebut diperoleh dari keikutsertaan beregu recurve putri di ajang berikut:

  • AWCS 1 2024 yang berlangsung di Yecheon, Korea Selatan.
  • AWCS 2 2024 yang digelar di Shanghai, China.
  • AWCS 3 2024 di Antalya, Turki.
  • World Cup Championship 2023 di Berlin, Jerman.

Keempat turnamen tersebut merupakan event resmi yang masuk pada perhitungan poin menuju Olimpiade Paris 2024.

Pada AWCS 1 dan 2, tim beregu recurve putri Indonesia menempati peringkat keempat dan mendapat total 48 poin untuk masing-masing turnamen. Lalu di AWCS 3 Antalya, Turki Indonesia finis di peringkat ke-4 dengan perolehan 36 poin.

Sementara, pada Kejuaraan Dunia Panahan di Berlin, Indonesia finis di peringkat 6 dan mendapatkan 47,5 poin,

Pesaing terdekat Indonesia dalam perebutan tiket melalui jalur kuota rangking dunia beregu yakni tim beregu recurve putri Jepang. Namun, tim Srikandi yang kini menyabet juara ketiga di AWCS 3 di Antalya secara matematis perolehan poinnya tak dapat dikejar oleh Jepang.

Kuota rangking dunia hanya menyisakan dua kota yang ditentukan berdasarkan peringkat akhir tertinggi. Sementara itu, peringkat satu hingga tujuh beregu recurve putri dunia yang berada di atas Indonesia sudah mengantongi tiket Olimpiade Paris 2024 terlebih dahulu.

Dengan hasil pertandingan terakhir kualifikasi di Antalya, India dan Indonesia berhak atas tiket beregu putri. Pasalnya, peringkat India dan Indonesia yang berurutan menempati peringkat delapan dan sembilan adalah yang tertinggi dan sudah tidak dapat dikejar negara lain.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya