Triple Crown Pordasi Tahun 2024 Seri II Sukses Digelar

Triple Crown Pordasi Tahun 2024 Seri 2
Sumber :
  • Pordasi

VIVA – Kejuaraan Pacu Kuda Piala Tiga Mahkota atau Triple Crown Pordasi Tahun 2024 Seri 2 telah sukses diselenggarakan oleh Pengprov Pordasi Jawa Barat di Arena Pacuan Kuda Tegalwaton, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah pada minggu tanggal 2 Juni 2024.

Ketum Pengurus Pusat (PP.)Pordasi Triwatty Marciano mengatakan, kejuaraan tahunan Pordasi tersebut disambut antusias, khususnya oleh masyarakat sekitar. 

“Antusias dari masyarakat sangat besar setelah kita menyelenggarakan seri 1, ini adalah seri 2 yang menurut saya, bisa dikatakan berhasil dan sukses,” ujar Triwatty.

"Saya melihat dengan suasana yang menyenangkan dan penontonnya banyak,” sambungnya.

Di sisi penyelenggaraan pertandingan, Ketum PP.Pordasi juga memberikan apresiasi. “Saya melihat cara mengatur pertandingan ini begitu teratur, mudah-mudahan kita bisa selesai sampai akhir,” katanya.

“Saya ucapkan juga terima kasih kepada para horse owner, kepada para joki, kepada seluruh officials, Steward yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu dengan terselenggaranya Piala Tiga Mahkota Seri 2 ini,“ sambung Ketum PP.Pordasi.

Sebelumnya, Seri 1 yang bertajuk ‘Pertamina Piala Tiga Mahkota’ atau Triple Crown Pordasi Tahun 2024 dan Pertiwi Cup 2024′ diselenggarakan di Lapangan Pacu Kuda Sultan Agung Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) tanggal 28 April 2024.

Triwatty berharap penyelenggaraan pertandingan selanjutnya dapat terselenggara dengan baik dan juga mencuri perhatian publik. 

Agenda Pacu Kuda Pordasi selanjutnya adalah Kejurnas Pacu Kuda Seri 1 pada Juli 2024, yang mana menjadi rangkaian ketiga atau terakhir dari Piala Tiga Mahkota Pordasi.

Munas Pordasi XIV Rampung Digelar, 4 Ketua Umum Periode 2024-2028 Resmi Ditetapkan

Kuda yang berhak meraih Piala Tiga Mahkota Pordasi adalah yang berhasil tiga kali berturut menjadi juara, pertama Seri 1 dengan jarak 1.200 meter, kemudian Seri 2 dengan 1.600 meter dan Kejurnas 2024 Seri 1 dengan jarak 2.000 meter atau disebut Indonesia Derby.

Ketum PP.Pordasi sempat menyerahkan piala kepada pemenang Kelas 3 Tahun Derby 1600 meter. Juara pertama adalah kuda Atardecer Nagari dari Sulut milik Drs.H.Sudirman Bur yang ditunggangi F.Walangitan. 

Esports: PUBG Mobile Berikan Sensasi Bertempur di Area Bersalju

Kuda Rapid Dash dari Bali milik Slamet Husni menempati juara kedua bersama joki J.Runtu. Ketiga adalah Clarion All Star milik William Sutiono dari Sulut dengan joki J.Langi.

Agenda besar berikutnya adalah Kejurnas Seri 1 pada Juli 2024. Selanjutnya, perhatian masyarakat Pacu Kuda diharapkan fokus pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara Tahun 2024 pada September 2024. 

Munas Pordasi XIV Bahas Transformasi 4 Cabang Berkuda, Menpora Harap Dualisme Berakhir

Pertandingan Pacu Kuda diselenggarakan di Lapangan Pacu Kuda Haji Muhammad Hasan Gayo yang berada di Blang Bebangka, Aceh Tengah.

Triwatty menghimbau agar seluruh kontingen mempersiapkan atlet-atletnya dengan maksimal. Sebanyak 10 nomor pertandingan digelar pada PON XXI. Baru setelah itu melanjutkan Kejurnas Pacu Kuda Seri 2 yang dijadwalkan November 2024 di DIY.

 

Ortuseight

Kolaborasi Juara Dunia dan Eks Atlet Olimpiade, Ortuseight Luncurkan Sepatu Lari Andalan Terbaru

Kolaborasi Juara Dunia dan Eks Atlet Olimpiade, Ortuseight Luncurkan Sepatu Lari Andalan Terbaru

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024