Sandiaga Uno dan Menhub Budi Karya Bakal Ramaikan One Run 10K 2024

Sandiaga Uno lari pagi
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anwar Sadat

Jakarta – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno dan Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dikabarkan bakal ikut meramaikan ajang lomba lari One Run 10K yang diselenggarakan tvOne pada Minggu, 26 Mei 2024 mendatang.

Kereta Otonom Tanpa Rel IKN Mau Dikembalikan ke China, Begini Respons Menhub

“Sejumlah nama penting menjadi peserta dalam acara ini, seperti Sandiaga Salahuddin Uno, dari kalangan atlet nasional di antaranya Ricky Martin Simbolon, Ai Kusmiati, Eva Desiana, Anjasari Dewi dan lainnya, serta akan dihadiri Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi,” ujar Ketua Pelaksana One Run 10K, Encep S Yasa dalam keterangan resminya Jumat 24 Mei 2024.

Encep mengatakan, selain sejumlah nama di atas, kegiatan ini juga bakal dihadiri total 5 ribu peserta dari berbagai daerah di Indonesia. Menurutnya, jumlah tersebut jauh meningkat dibandingkan tahun sebelumnya.

Realisasi PNBP Kemenhub Capai Rp 10,17 Triliun, Menhub Pede Target 2024 Tercapai

(Ilustrasi) One Run 10K 2023.

Photo :
  • tvOne

“Pada tahun 2023, One Run 10K diikuti 4000 peserta. Tahun ini Alhamdulillah bertambah menjadi 5000 peserta,” kata Encep.

Kata Menhub Dudy soal Rencana Pemindahan Pelabuhan Impor

Encep mengungkap, peserta didominasi Milenial sebanyak 49 persen, GenZ 25 persen dan sisanya Boomers dan GenX.

Masih sama seperti tahun lalu, event ini bakal menghadirkan kategori lomba 10K dan 5K. Waktu lari akan dimulai pukul 06.00 WIB untuk kelas 10K dan 06.15 untuk kelas 5K.

“Untuk mendampingi para peserta di setiap kategori, kami juga akan menyiapkan running doctor,” ungkap Encep.

Menariknya lagi, Encep mengungkap bahwa kegiatan One Run 10K ini akan disiarkan langsung oleh tvOne mulai pukul 05.30 WIB.

Diharapkan oleh encep, One Run 10K bisa menjadi destinasi sport tourism unggulan bagi warga Jakarta, sehingga dapat meningkatkan perekonomian. Dia juga berharap ke depannya kegiatan ini dapat dilakukan di kota-kota lain di Indonesia.

(Ilustrasi) tvOne gelar lomba lari ONERUN 10K pada hari Minggu (28/5)

Photo :
  • tvOne

Sebagai apresiasi untuk para peserta, penyelenggara telah menyiapkan uang Rp350 juta yang akan diberikan kepada para pemenang lomba kelas nasional, master A, master B serta kelas pelajar. Masing-masing putra dan putri dari peringkat satu hingga lima.

Bukan cuma itu, penyelenggara juga telah menyiapkan total 1000 medali emas untuk peserta tercepat yang menyentuh garis finish, dari jumlah tersebut bakal dibagi ke 600 peserta 10K dan 400 peserta 5K.

Terakhir, Ecep menyampaikan pihaknya juga telah menyiapkan asuransi bagi para peserta yang terdaftar. Kendati demikian, dia berharap semua peserta dapat mengikuti jalannya lomba dengan aman, tanpa terjadi sesuatu yang tak diinginkan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya