Pelatih Red Sparks Tim Megawati Hangestri Ungkap Ketidakpuasan

Red Sparks
Sumber :
  • instagram.com/red__sparks

Korea Selatan – Daejeon Cheng Kwan Jang Red Sparks berhasil memenangkan pertandingan di putaran ketiga V League, kemarin. Mereka mengalahkan Al Peppers dengan kedudukan 3-1.

Pengakuan Pelatih Red Sparks Usai Megawati Mengguncang Liga Korea

Meski bisa memenangkan pertandingan, namun pelatih Red Sparks, Go Hee-jin mengungkap ketidakpuasannya dengan permainan. Dia menganggap anak asuhnya terlena.

Pada set pertama, Red Sparks berhasil menang. Namun Al Peppers bisa menyamakan kedudukan pada set kedua. Pertandingan berjalan sengit, dan menurut sang pelatih, konsentrasi anak asuhnya terpecah.

Disibukkan dengan Comeback dan World Tour, Seungkwan Seventeen Sempatkan Waktu Dukung Megawati dan Tim

Megawati Hangestri Pertiwi bersama Red Sparks

Photo :
  • instagram.com/red__sparks

"Bagi kami, poin itu penting. Mendapatkan tiga poin adalah hal yang bagus, namun kami tidak boleh menunjukkan tingkat konsentrasi yang sama seperti yang kami lakukan di pertandingan ini," kata Go Hee-jin, dikutip dari MK Sports.

Proliga 2025 Dimulai di Semarang, Bibit Unggul Timnas Voli Indonesia Diharap Muncul

Go Hee-jin akan berbicara kepada anak asuhnya perihal masalah dalam tim tersebut. Karena dia khawatir ini bisa memicu inkonsistensi dalam permainan.

"Kami perlu berkomunikasi dengan para pemain dan mengoreksi setiap poin yang ditunjukkan. Saya masih bisa melihat bagian-bagiannya maju mundur. Kami harus menjaga performa dengan meraih poin," tuturnya.

Megawati Hangestri bersama Red Sparks

Photo :
  • instagram.com/red__sparks

Kebiasaan yang bisa merugikan bagi Red Sparks di sisa V League musim ini. Mereka harus bisa berubah secepat mungkin, sehingga tampil lebih solid lagi.

"Ini semua tentang konsentrasi. Saya rasa saya terlena karena memenangi set pertama dengan selisih skor. Anda perlu mengubah kebiasaan dengan cepat. Kami akan terus meningkatkannya," ujar Go Hee-jin.

Red Sparks sedang dalam sorotan publik pecinta bola voli Indonesia. Karena dalam skuadnya sekarang ada sosok Megawati Hangestri Pertiwi.

Atlet voli Indonesia itu sedang naik daun di V League. Dia menjadi penyumbang poin terbanyak bagi Red Sparks di musim ini, dan masuk jajaran atas secara kompetisi keseluruhan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya