KONI Open 2023, Turnamen Golf Antar Perusahaan Berhadiah ke Thailand hingga Mobil Mercy dan BMW

Konferensi pers KONI Open 2023
Sumber :
  • VIVA/Luzman Rifqi Karami

VIVA Sport – Turnamen golf KONI Open 2023 akan digelar pada 2 Juli 2023 di lapangan golf Pondok Indah. Turnamen yang diikuti karyawan perusahaan ini memperebutkan total hadiah Rp200 juta.

Kolaborasi Juara Dunia dan Eks Atlet Olimpiade, Ortuseight Luncurkan Sepatu Lari Andalan Terbaru

Pemenang utama KONI Open akan mendapatkan hadiah mengikuti turnamen golf amatir World Amateur Golf Invitational (WAGI) yang digelar di Thailand pada 4-11 November 2023.

"Turnamen gol ini merupakan turnamen antar perusahaan. Ini turnamen unik, sifatnya amatir. Yang boleh ikut hanya karyawan perusahaan, bukan dari atlet," kata Asraff Dubini, ketua pertandingan Golf Open 2023.

Perut Buncit Hilang dalam Seminggu? Ini Dia Rahasianya Menurut Binaragawan Ade Rai

Menurut Asraff selain hadiah utama ke Thailand, ada juga trofi bergilir dan juga piagam. Tak ketinggalan hadiah mobil mercy dan BMW untuk yang mampu menciptakan hole in one.

Saat ini, sudah 20 perusahaan yang terdaftar mengikuti KONI Open. Harapannya bisa memenuhi target 30 peserta.

Olahraga Lari saat Polusi Udara Buruk Bukan Ide Bagus, Begini Bahayanya bagi Kesehatan

"Target kami 30 tim semoga bisa tercapai. Kalau tidak bisa semoga ke depannya turnamen ini bisa digelar lebih rutin lagi," jelas Gembong Primajaya selaku Ketua bidang mobilisasi sumber daya KONI Pusat.

Ketua Umum KONI Pusat Marciano Norman

Photo :
  • VIVA/Luzman Rifqi Karami

Sementara itu, Ketua Umum KONI Pusat Marciano Norman mengungkapkan harapannya dengan adanya turnamen ini. Dia ingin merangkul perusahaan agar bersinergi bersama meningkatkan olahraga prestasi.

"Olahraga tak akan maju jika hanya ditangani Kemenpora, KONI dan KOI. Kita harus bersinergi membina olahraga," ungkap Marciano.

"Kehadiran saudara dari usaha berbagai bidang untuk ikut berkontribusi di duhia olahraga ini sangar besar. Dukungan olahraga dari pemerintah sangat terbatas perlu banyak event seperti ini," pungkasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya